Hubungan antara Pengamalan Ajaran Islam dengan Kesehatan Mental masyarakat Dusun Paku Desa Tandeallo Kec. Ulumanda Kab. Majene.

Satriani, Satriani (2011) Hubungan antara Pengamalan Ajaran Islam dengan Kesehatan Mental masyarakat Dusun Paku Desa Tandeallo Kec. Ulumanda Kab. Majene. Undergraduate (S1) thesis, UIN Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
ani.pdf

Download (612kB) | Preview

Abstrak

Skripsi ini membahas tentang hubungan antara pengamalan ajaran Islam dengan kesehatan mental masyarakat Dusun Paku Desa Tandeallo Kec. Ulumanda Kab. Majene. Pokok permasalahan yang dikemukakan dalam skripsi ini adalah (1) Bagaimana gambaran pengamalan ajaran Islam masyarakat Dusun Paku? (2) Bagaimana gambaran kesehatan mental masyarakat Dusun Paku? (3) Bagaimana hubungan antara pengamalan ajaran Islam dengan kesehatan mental masyarakat Dusun Paku? 11 Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh masyarakat Dusun Paku, yang berjumlah 150 orang dalam 60 kepala keluarga dan 2 RT. Sedangkan sampel penelitian diambil 20% dengan menggunakan Simple Random Sampling sehingga yang dijadikan subjek penelitian sebanyak 30 orang. Instrumen yang digunakan adalah pedoman angket, pedoman wawancara, dan pedoman observasi. Hasil analisis statistik deskriptif pengamalan ajaran Islam masyarakat Dusun Paku yaitu, dari keseluruhan sampel diperoleh jawaban dengan persentase tertinggi sebesar 40% masyarakat memberikan jawaban bahwa pengamalan ajaran Islam masyarakat paku kurang baik. .Adapun hasil penelitian mengenai kesehatan mental masyarakat Dusun Paku setelah dianalisis secara statistik deskriptif yaitu,dari keseluruhan sampel maka diperoleh jawaban dengan persentase tertinggi sebesar 33,33% masyarakat memberi jawaban bahwa kesehatan mental masyarakat paku kurang sehat. Adapun tingkat kekuatan hubungan pengamalan ajaran Islam dengan kesehatan mental setelah dianalisis secara statistik, diperoleh angka indeks korelasi atau th sebesar 0,96 dan nilai r tabel atau rt sebesar 0,361. Ketentuannya bila rh lebih besar dari rt maka Ho ditolak dan Ha diterima. Dan jika rh lebih kecil dari rt maka Ho diterima dan Ha ditolak Ternyata diperoleh rh 0,96 lebih besar dari rt 0,361. Dalam hal ini hipotesis nihil (Ho) atau hipotesis tidak ada hubungan antara pengamalan ajaran Islam dengan kesehatan mental ditolak dan hipotesis alternatif (Ha) atau ada hubungan antara pengamalan ajaran Islam dengan kesehatan mental diterima. Dengan demikian terdapat korelasi positif antara pengamalan ajaran Islam dengan kesehatan mental masyarakat Dusun Paku Kec. Ulumanda Kab. Majene. 12

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Subjek: 300 Ilmu Sosial > 302 Interaksi Sosial > 302.5 Hubungan antara Individu dan Masyarakat
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Rafiah Rafiah
Date Deposited: 06 Dec 2018 01:52
Last Modified: 06 Dec 2018 01:52
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/10099

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year