Nurjannah, Nurjannah (2014) Aplikasi Bakteri Asam Laktat (BAL) Terhadap Penurunan Kadar Trigliserida Darah Pada Mencit (Mus musculus). Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.
|
Teks
nurjannah.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstrak
Trigliserida merupakan jenis lemak yang dapat ditemukan dalam darah. Peningkatan kadar trigliserida dalam darah melebihi ambang normal dapat mengakibatkan terbentuknya plak dan gangguan jantung. Untuk itu perlu diupayakan suatu cara untuk menurunkan kadar trigliserida. Salah satu pengupayaan tersebut dilakukan dengan pemberian probiotik yang mengandung bakteri asam laktat. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh aplikasi bakteri asam laktat terhadap penurunan kadar trigliserida darah pada mencit (Mus musculus). Jenis penelitian ini penelitian eksperimental dengan rancangan acak lengkap (RAL). Penelitian ini terdiri dari 3 perlakuan dan empat kali ulangan. P0 (tanpa pemberian bakteri asam laktat), P1 (Pemberian suspensi bakteri asam laktat L. acidophilus) dan P2 (pemberian suspensi bakteri asam laktat L. fermentum) selama 7 (tujuh) hari dengan menggunakan metode oral gavage. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan uji One-Way ANOVA dan di lanjutkan dengan LSD Post Hoc Test uji lanjutan beda nyata terkecil atau Least Signifikan Different untuk mengetahui lebih lanjut perbedaan yang terjadi antar perlakuan dengan menggunakan programStatistical Product and Service Solutions (SPSS). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian bakteri asam laktat jenis L. acidophilus dan L. fermentum mampu menurunkan kadar trigliserida darah pada mencit secara nyata (P=0,000) dengan dosis pemberian 1 ml. Berdasarkan penelitian ini, dapat dilakukan penelitian lanjutan dengan menggunakan parameter yang berbeda seperti kadar glukosa darah, hemoglobin dan sebagainya. Kata kunci : Trigliserida, bakteri asam laktat, L. acidophilus,L. fermentum
Tipe Item: | Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Subjek: | 500 Ilmu-Ilmu Alam dan Matematika 500 Ilmu-Ilmu Alam dan Matematika > 579 Mikroorganisme 500 Ilmu-Ilmu Alam dan Matematika > 579 Mikroorganisme > 579.3 Bakteri, Bakteriologi |
Lembaga/Fakultas/Jurusan: | Fakultas Sains dan Teknologi > Biologi |
Depositing User: | Fitriani Fitriani |
Date Deposited: | 07 Dec 2018 06:50 |
Last Modified: | 07 Dec 2018 06:50 |
URI: | http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/10408 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year