BK, Desrikanti (2014) Konsep Al-Radha'ah dan Hukum Operasional Bank ASI Menurut Pandangan Ulama Empat Mahzab. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.
|
Teks
16.skripsi asli.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstrak
Pokok masalah dalam penelitian ini ialah bagaimana Konsep Al-Radha’ah dan Hukum Operasional Bank ASI menurut Pandangan Ulama Empat Mazhab,Pokok masalah tersebut selanjutnya dirumuskan ke dalam beberapa submasalah,yaitu: 1) Apa yang dimaksud Al-Radha’ah menurut pandangan Ulama Empat Mazhab?. 2) Bagaimana Operasional Bank ASI dan Status Kemahraman Penerima dan Pendonor Bank ASI?. 3) Bagaimana Pandangan Ulama Kontemporer tentang Bank ASI?. Jenis penelitian ini tergolong kualitatif dengan pendekatan penelitian Yuridis, pendekatan Syar’i dan pendekatan Komparasi. Dalam mengumpulkan data, penulis menggunakan studi kepustakaan. Teknik yang penulis gunakan dalam penelitian yaitu penelitian perpustakaan (library research), maka sudah dapat dipastikan bahwa data-data yang dibutuhkan adalah dokumen, yang berupa data-data yang diperoleh dari perpustakaan melalui penelusuran terhadap buku-buku literatur, baik yang bersifat primer ataupun yang bersifat sekunder. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Bayi yang mengambil air susu dari bank ASI tidak bisa menjadi mahram bagi perempuan yang mempunyai ASI tersebut, karena susuan yang mengharamkan adalah jika dia menyusu langsung dengan cara mengisap putting payudara perempuan yang mempunyai ASI, sebagaimana seorang bayi yang menyusu ibunya. Sedangkan dalam bank ASI, sang bayi hanya mengambil ASI yang sudah dikemas. Adapun implikasi dari penelitian ini ialah mengenai Permasalahan Bank ASI jika dikembalikan kepada hukum dasar persusuan maka memiliki konsekuensi- konsekuensi yang perlu mendapat perhatian dari umat Islam. Megingat ajaran serta syariat Islam sangat memperhatikan dan menjaga soal kehormatan dan keturunan. Dalam praktiknya di dunia barat, Bank ASI dalam prosedurnya menimbulkan ketidakjelasan hubungan antara anak susu dan ibu susu, sehingga tidak menutup kemungkinan akan terjadinya penikahan antara anak susu dengan anak kandung ibu susu. Jika terjadi pernikahan tersebut, maka nikahnya tidak sah karena melanggar larangan yang menyangkut akad dalam muamalat, sebagaimana dikatakan dalam kaidah ushul “Larangan dalam muamalah menunjukkan atas batalnya hal yang dilarangan jika larangan tersebut menyangkut substansi akad.
Tipe Item: | Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Kata Kunci: | Al-Radha'ah; Hukum Operasional; Bank ASI; Mahzab |
Subjek: | 200 Agama > 2X4 Fiqih, Hukum Islam > 2X4.8 Fikih dari Berbagai Paham, Mahzab |
Lembaga/Fakultas/Jurusan: | Fakultas Syari'ah dan Hukum > Perbandingan Mazhab dan Hukum |
Depositing User: | Sri Wahyuni |
Date Deposited: | 07 Dec 2018 07:25 |
Last Modified: | 07 Dec 2018 07:25 |
URI: | http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/10906 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year