Efektivitas penerapan perma ri no. 1 tahun 2016 tentang mediasi di pengadilan agama sungguminasa kelas IB

Thahir, Maulana Amin (2017) Efektivitas penerapan perma ri no. 1 tahun 2016 tentang mediasi di pengadilan agama sungguminasa kelas IB. Undergraduate (S1) thesis, UIN Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
MAULANA AMIN THAHIR.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstrak

JUDUL SKRIPSI : EFEKTIVITAS PENERAPAN PERMA RI NO. 1 TAHUN 2016 DI PENGADILAN AGAMA SUNGGUMINASA KELAS IB Skripsi ini membahas mengenai sejauh mana PERMA No. 1 Tahun 2016 tentang mediasi berjalan efektif di Pengadilan Agama Sungguminasa. Penumpukan perkara di pengadilan merupakan salah satu yang menghambat diterapkannya asas peradilan yang sederhana, cepat dan biaya ringan. Oleh karena itu, Mahkamah Agung RI mengeluarkan PERMA baru tentang mediasi pada tahun 2016 untuk merevisi PERMA sebelumnya yakni tahun 2008 yang dianggap masih kurang efektif dalam menekan kesungguhan pihak yang bersengketa dalam menghadiri proses mediasi. Ada beberapa penambahan pasal atau perubahan terhadap PERMA sebelumnya, yang dianggap menjadi salah satu faktor pendorong efektivitas penerapan PERMA RI. No. 1 Tahun 2016 di Pengadilan Agama Sungguminasa. Pokok masalah tersebut selanjutnta telah difokuskan dalam beberapa submasalah atau pertanyaan penelitian, yaitu: 1) Sejauhmana efektivitas penerapan PERMA RI. No. 1 Tahun 2016 di Pengadilan Agama Sungguminasa kelas IB?, 2) Bagaimana indikator keberhasilan Mediasi dengan menerapkan PERMA RI. No. 1 Tahun 2016 di Pengadilan Agama Sungguminasa kelas IB?, 3) Apa faktor pendukung dan faktor penghambat penerapan PERMA No. 1 Tahun 2016 di Pengadilan Agama Sungguminasa Kelas IB? Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research), yaitu penelitian yang dilakukan dengan langsung terjun ke lapangan guna memperoleh data yang lengkap dan valid mengenai efektivitas penerapan PERMA RI No. 1 Tahun 2016 di Pengadilan Agama Sungguminasa Kelas IB. Sedangkan pendekatan yang digunakan adalah pendekatan yuridis empiris dengan melihat atau memandang suatu hal yang ada dari aspek atau segi hukumnya terutama peraturan perundang-undangan yang relevan dengan masalah yang dibahas, pendekatan terhadap identifikasi hukum dan efektivitasnya. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam skripsi ini adalah Wawancara dan Dokumentasi. Wawancara ini dilakukan kepada hakim Pengadilan Agama Sungguminasa selaku mediator. Kemudian Dokumentasi merupakan pengumpulan data dari dokumen-dokumen penting yang berkaitan dengan mediasi, seperti buku register perkara, contoh akta perdamaian, kesepakatan perdamaian, laporan bulanan mediasi, dan lain sebagainya. Hasil dari penelitian ini memberikan kesimpulan bahwa PERMA No. 1 Tahun 2016 di Pengadilan Agama Sungguminasa Kelas IB telah berjalan efektif berdasarakan hasil wawancara dengan para hakim selaku mediator di Pengadilan Agama Sungguminasa. Adapun indikator keberhasilannya adalah: 1) para pihak yang bersengketa, 2) mediator yang profesional, 3) sarana dan/atau fasilitas mediasi. Dari inidikator tersebut, faktor pendukung dan penghambat penerapan PERMA No. 1 Tahun 2016 di Pengadilan Agama Sungguminasa dapat diidentifikasi. Salah satu yang menjadi faktor pendukungnya adalah mediator yang profesional. Dan salah satu yang menjadi faktor penghambatnya adalah para pihak yang tidak beriktikad baik dalam proses mediasi.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Subjek: 300 Ilmu Sosial > 347 Hukum acara perdata dan pengadilan > 347.01 Pengadilan
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Syari'ah dan Hukum > Hukum Acara Peradilan dan Kekeluargaan
Depositing User: Tasrif Nasa
Date Deposited: 07 Dec 2018 07:25
Last Modified: 07 Dec 2018 07:25
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/10978

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year