Strategi Perpustakaan dalam Meningkatkan Minat Kunjung Siswa di SMA Negeri 13 Makassar

Wahdaniah, Nurul (2016) Strategi Perpustakaan dalam Meningkatkan Minat Kunjung Siswa di SMA Negeri 13 Makassar. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
Nurul Wahdaniah.pdf

Download (5MB) | Preview

Abstrak

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa minat kunjung pemustaka di perpustakaan ini cukup ramai, salah satu cara yang dilakukan oleh kepala perpustakaan dalam menarik minat kunjung siswa yaitu dengan cara memberi nilai tambahan dan hadiah berupa buku bagi siswa yang rajin berkunjung membaca di perpustakaan. Berdasarkan cara yang yang telah dilakukan oleh kepala perpustakaan maka siswa mulai sering datang ke perpustakaan. Pengelola perpustakaan atau pustakawan harus lebih giat lagi dalam mengelola perpustakaan dan fasilitasnya harus menunjang serta koleksinya harus lebih menarik lagi atau menyiapkan/melengkapi segala buku paket yang sesuai dengan pelajaran yang mereka pelajari sehingga proses belajar mengajar dapat berjalan dengan baik. Selain fasilitas dan koleksi, ruangan perlu diperhatikan karena penyediaan ruangan yang nyaman adalah salah satu strategi yang efektif yang perlu dilakukan oleh tenaga pengelola perpustakaan untuk menumbuhkan hasrat pemustaka berkunjung ke perpustakaan. Apabila ruangan perpustakaan bersih, indah dan nyaman maka minat pemustaka untuk mengunjungi perpustakaan juga akan meningkat dengan sendirinya. Namun begitu pihak pengelola atau pustakawan harus menerapkan suatu strategi atau kegiatan yang lebih mendalam atau lebih tertuju dalam mengembangkan perpustakaan dalam menarik minat baca/kunjung siswa terhadap perpustakaan.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Kata Kunci: Strategi; Minat kunjung
Subjek: 000 Kelas Umum > 000 Karya Umum > 021 Hubungan antar Perpustakaan, Arsip dan Kearsipan, Pusat Informasi > 021.7 Promosi Perpustakaan
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Adab dan Humaniora > Ilmu Perpustakaan
Depositing User: Syamsidar Syamsidar
Date Deposited: 31 May 2017 03:22
Last Modified: 31 May 2017 03:22
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/1105

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year