Rusdi, Muhammad and Ida, Nur and Vebriana, Amalia (2018) Uji Antihiperglikemik Fraksi Ekstrak Etanol Batang Parang Romang (Boehmeria virgata (Forst) Guill) Terhadap Mencit (Mus musculus) Jantan. In: "Seminar Nasional “Optimalisasi Peran Tenaga Kefarmasian untuk Meningkatkan Kesehatan Masyarakat”", 23 Maret 2018, Hotel Grand Clarion Makassar.
|
Teks
Prosiding Seminar Kefarmasian 2018.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstrak
Telah dilakukan penelitian tentang uji antihiperglikemik fraksi ekstrak etanol batang parang romang terhadap mencit jantan. Tujuan penelitian adalah untuk menentukan efek antihiperglikemik fraksi n-Heksana, etil asetat, dan etanol 70% batang parang romang (Boehmeria virgata (Forst) Guill). Metode penelitian meliputi ekstraksi sampel secara refluks dengan menggunakan cairan penyari etanol 96%. Selanjutnya ekstrak etanol dipartisi dengan menggunakan pelarut n-Heksana, Etil asetat dan etanol 70%. Penelitian ini menggunakan hewan uji mencit jantan sebanyak 15 ekor yang dibagi dalam 5 kelompok perlakuan. Mencit dipuasakan selama 4 jam sebelum perlakuan, kemudian pengukuran kadar glukosa awal, setelah itu diinduksi dengan glukosa 10% dan diukur kadar glukosa setelah induksi. Kelompok I diberi suspensi Na-CMC 1% sebagai kontrol negatif, kelompok II diberi fraksi n-Heksan, kelompok III diberi fraksi etil asetat, kelompok IV diberi fraksi etanol 70% dan kelompok V diberi suspensi dari tablet glibenklamid 0,0195 mg/30 g BB sebagai kontrol positif. Pemberian dilakukan peroral dengan volume pemberian 1 mL. Kemudian kadar glukosa darah diamati setelah perlakuan dengan menggunakan glukometer. Hasil penelitian menunjukkan bahwa fraksi n-Heksan, etil asetat, dan etanol 70% batang parang romang memiliki efek antihiperglikemik dan fraksi yang paling efektif sebagai antihiperglikemik yaitu fraksi n-Heksan.
Tipe Item: | Prosiding, Makalah Workshop dan Konferensi (Poster) |
---|---|
Kata Kunci: | Antihiperglikemik; Batang Boehmeria virgata (Forst) Guill; Mencit |
Subjek: | 600 Teknologi dan Ilmu Terapan > 615 Farmakologi dan Terapi Farmakologi > 615.1 Obat-obatan, Materi Medika > 615.19 Kimia Kedokteran, Kimia Kesehatan |
Depositing User: | M. Rusdi |
Date Deposited: | 31 Jul 2018 06:32 |
Last Modified: | 03 Aug 2018 22:27 |
URI: | http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/11699 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year