Pengaruh Brand Image Terhadap Keputusan Pasien Menggunakan Layanan Kesehatan Pada Instalasi Rawat Jalan dan Rawat Inap RSIA Sitti Khadijah 1 Muhammadiyah Makassar Tahun 2017

Maqrifah, Maqrifah (2018) Pengaruh Brand Image Terhadap Keputusan Pasien Menggunakan Layanan Kesehatan Pada Instalasi Rawat Jalan dan Rawat Inap RSIA Sitti Khadijah 1 Muhammadiyah Makassar Tahun 2017. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
Maqrifah 70200113020-.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstrak

Perkembangan rumah sakit di Indonesia terus meningkat dalam kurun waktu beberapa tahun terakhir. Menurut Kementerian Kesehatan jumlah rumah sakit di Indonesia pada tahun 2013 telah mencapai 2.000 rumah sakit dengan kepemilikan beragam. RSIA Sitti Khadijah 1 Muhammadiyah Makassar merupakan salah satu rumah sakit yang berdiri cukup lama di kota Makassar dan dinaungi oleh organisasi islam yakni Muhammadiyah. Dari data yang diperoleh, jumlah kunjungan pasien selama 3 bulan terakhir pada tahun 2017 adalah rawat jalan sebanyak 1.164 pasien dan rawat inap sebanyak 1.824 pasien. Penggunaan layanan menjadikan merek sebagai salah satu pertimbangan penting ketika hendak membeli suatu produk atau layanan. Pertimbangan tersebut didasari oleh banyak aspek. Secara rasional, konsumen percaya bahwa merek tertentu bisa memberikan jaminan kualitas. Secara emosional, merek tersebut dianggap mampu menjaga atau meningkatkan citra dan gengsi penggunanya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh brand. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variable brand image yang berpengaruh terhadap keputusan pasien adalah physical environment (p value=0,023), contact personel (p value=0,000), dan service offering (p value=0,000). Sedangkan variable brand image yang tidak berpengaruh terhadap keputusan pasien adalah corporate identity (p value=0,297). Besar pengaruh contact personel dan service offering yaitu sebesar 42,3% (R square=0,423) dan selebihnya dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti dan hubungan koefisien korelasi antara contact personel dan service offering adalah kuat (R=0,65). Diharapkan pada penelitian selanjutnya agar melakukan penelitian dengan variable berbeda yang kemungkinan bisa mempengaruhi keputusan pasien.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Kata Kunci: Brand Image; Keputusan Pasien
Subjek: 300 Ilmu Sosial > 362 Kesejahteraan Sosial, Permasalahan dan Layanan Sosial > 362.1 Permasalahan dan Layanan yang Berhubungan dengan Sakit Fisik > 362.1068 Manajemen Layanan Kesehatan
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan > Kesehatan Masyarakat
Depositing User: Hijrana Bahar
Date Deposited: 21 Sep 2018 02:35
Last Modified: 21 Sep 2018 02:35
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/12070

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year