Pengaruh Pemberian Antibiotik dan Probiotik terhadap Kualitas Daging Broiler

Astuti, Andi Febri (2018) Pengaruh Pemberian Antibiotik dan Probiotik terhadap Kualitas Daging Broiler. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
Pengaruh pemberian antibiotik dan probiotik terhadap kualitas daging broiler.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimanakah pengaruh pemberian probiotik dan antibiotik terhadap susut masak, keempukan daging, pH dan daya ikat air daging broiler. Penelitian ini dilaksanakan pada Bulan Desember 2017 sampai dengan Januari 2018. Bertempat di Kandang unggas Jurusan Ilmu Peternakan, Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri atas 4 perlakuan dan 3 kali ulangan. P0 (Ransum Basal + control), P1 (Ransum Basal + Probiotik multi Strain 1,5 ml/hari 1-35 hari), P2 (Ransum Basal + Antibiotik Zink Bacitracin 0,1 g/hari 1-35 hari), P3 (Ransum Basal + Antibiotik Zink Bacitracin 0,1 g/hari 1-21 hari + Probiotik multi strain 1,5 ml/hari 22-35 hari). Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan probiotik dan antibiotik pada level tertentu terhadap susut masak, keempukan pH dan daya ikat air daging broiler tidak berpengaruh nyata (P<0,05).

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Kata Kunci: Broiler; Antibiotik; Probiotik; Susut masak; Daya ikat air
Subjek: 600 Teknologi dan Ilmu Terapan > 636 Peternakan > 636.5 Peternakan Unggas
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Sains dan Teknologi > Ilmu Peternakan
Depositing User: UPT Perpustakaan UIN Alauddin
Date Deposited: 08 Oct 2018 05:19
Last Modified: 08 Oct 2018 05:19
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/12344

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year