Pengaruh Islam terhadap Perlawanan Rakyat Bima dalam Menentang Penjajah Belanda Tahun 1905-1910

Kamarullah Rah, Abdul Azis (2018) Pengaruh Islam terhadap Perlawanan Rakyat Bima dalam Menentang Penjajah Belanda Tahun 1905-1910. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
ABDUL AZIZ.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstrak

Skripsi ini adalah studi tentang Pengaruh Islam Terhadap Perlawanan Rakyat Bima dalam Mementang Penjajah Belanda yang terjadi di Desa Ngali Kecamatan Belo dan Desa Dena di Kecamatan Madapangga dan Desa Kala Kecamatan Donggo Kabupaten Bima, peneliti membagi tiga sub permasalahan yaitu: Bagaimana konsep Islam dalam perjuangan Rakyat Bima, Bagaiman proses terjadinya perlawanan Rakyat Bima dan bagaimana dampak dari perlawanan Rakyat Bima terhadap Penjanjah Belanda di Bima pada tahun 1905-1910. Skripsi ini menggunakan metodologi penelitian dengan jenis penelitian kualitatif deskriptif dan menggunakan pendekatan historis, kemudian penulisan skripsi ini dimulai dengan tahap pengumpulan data (heuristik) melalui metode library research dan field research dengan mengadakan observasi, interview dan dokumentasi, kemudian data yang terkumpul di kritik sumber melalui dua metode yaitu kritik ekstrim dan kritik intern, diinterpretasi atau pengolahan dan analisis data menggunakan dua metode yaitu analisis dan sintesis dan historiografi. Hasil penelitian mendapatkan bahwa ketiga peperangan itu terdapat perbedaan karakteristik yang mendasar walaupun yang kelihatan sama yakni menolak kehadiran serta kebijakan Bangsa Belanda yang memberatkan rakyat. Perbedaan itu pula yang menjadi sebab musabab perang. Perang Ngali dan perang Dena bermotifkan agama sehingga perang tersebut bernuansa perang sabil. Sedangkan perang Kala secaraterang-terangan menentang Kolonialisme Belanda yang menjadikan Kerajaan Bima sebagai bagian dari Hindia Belanda dan mempertahankan keadaan setempat. Dengan berakhirnya perlawanan yang di lakukan oleh tiga desa tersebut maka Pemerintah Belanda menata ulang sistem Kerajaan Bima. Sara Dana Mbojo yang berasaskan Hukum Hadat dan Hukum Islam dicabut dan diganti dengan asas Hukum Hindia Belanda. Mahkamatus syar’iyyah dirubah dan dialihkan menjadi semacam badan social keagamaan Islam. Pemerintah Hindia Belanda atas nama sultan dicabut dan menempatkan sultan dalam kendali yang efektif oleh Pemerintah Hindia Belanda. Sejalan dengan perkembangan kebijakan Pemerintahan Hindia Belanda maka Sultan Ibrahim mengambil langkah untuk mengembangkan pendidikan agama Islam di kerajaan Bima diantaranya dengan memberikan jalan bagi generasi islam yang ingin memperdalam ilmu agamanya dengan memberikan beasiswa untuk belajar langsung Islam di makkah dan madinah sehingga dengan demikian generasi Islam di Bima tetap terjaga keberadaanya sampai sekarang.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Subjek: 200 Agama > 2X9 Sejarah Islam dan Biografi > 2X9.6 Sejarah Islam di Berbagai Negeri Setelah Tahun 1800 > 2X9.6598 Sejarah Islam di Indonesia > 2X9.659865 Sejarah Islam di Bima
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Adab dan Humaniora > Sejarah Kebudayaan Islam
Depositing User: Users 5 not found.
Date Deposited: 06 Mar 2019 04:23
Last Modified: 06 Mar 2019 04:23
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/13373

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year