Chalil, Nur (2019) Analisis Pelaksana Tugas Sementara (Plt) Walikota Makassar dalam Pengambilan Kebijakan Mutasi. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.
|
Teks
Nur Chalii_10400115095.pdf Download (398kB) | Preview |
Abstrak
Kebijakan yang dikeluarkan oleh pejabat pelaksana tugas sementara (Plt) Walikota Makassar memiliki batasan kewenangan dalam menjalankan tugasnya sebagai pelaksana tugas sementara hal itu berdasarkan berbagai regulasi yang ada yaitu Pasal 132 Peraturan Pemerintah No. 49 Tahun 2008, salah satu dari batasan tersebut adalah batasan melakukan kebijakan mutasi aparatur sipil Negara, akan tetapi dalam pelaksanaannya sebagai pejabat pelaksana tugas sementara terjadi suatu kebijakan mutasi yang dilakukan pelaksana tugas (Plt) Walikota Makassar. kebijakan yang dikeluarkan oleh pelaksana tugas sementara walikota Makassar adalah tidak sah, pengisian jabatan yang lowong tidak logis dengan fakta yang terjadi, walaupun sesuai dengan prosedur yang ada dengan meminta izin kepada kementerian dalam negeri atas kebijakan pengisian jabatan yang kosong, akan tetapi kenyataan dilapangan menunjukkan bahwa Plt Walikota Makassar melakukan Mutasi sebanyak 113 pejabat struktural III dan IV lingkup Kota Makassar, pengisian jabatan yang lowong tidak mungkin sebanyak itu. Menurut Surat Edaran Menteri dalam Negeri (SE) Nomor: 821/970/SJ tentang penggantian pejabat oleh Pj/Plt/Pjs Kepala Daerah yang menyelenggarakan Pilkada Serentak. Dalam hal terjadinya kekosongan jabatan, menurut Surat Edaran tersebut, pengisian yang dilakukan oleh Pj/Plt/Pjs dengan persetujuan tertulis dari Menteri Dalam Negeri hanya dapat diberikan terhadap izin mutasi pada kekosongan jabatan dengan selektif, dasar hukumnya Peraturan Menteri Dalam Negeri No.1 Tahun 2018.
Tipe Item: | Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Kata Kunci: | Pelaksana; Tugas Sementara; Kebijakan; Mutasi |
Subjek: | 300 Ilmu Sosial > 320 Ilmu Politik 300 Ilmu Sosial > 320 Ilmu Politik |
Lembaga/Fakultas/Jurusan: | Fakultas Syari'ah dan Hukum > Ilmu Hukum |
Depositing User: | salmia salmia |
Date Deposited: | 29 Jul 2019 06:16 |
Last Modified: | 29 Jul 2019 06:16 |
URI: | http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/14299 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year