Kartina, Kartina (2016) Peranan Bagi Hasil Pertanian dan Pemilik Lahan terhadap Peningkatan dan Pendapatan Masyarakat di Desa Bone Kecamatan Bajeng Kabupaten Gowa. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.
|
Teks
KARTINA.pdf Download (5MB) | Preview |
Abstrak
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui sistem bagi hasil yang ada di Desa Bone, Kec. Bajeng Kab. Gowa serta untuk mengetahui pandangan syariat Islam tentang sistem bagi hasil antara pemilik modal dan penggarap di Desa Bone,Kecamatan Bajeng, Kabupaten Gowa, dan mengetahui faktor yang mendorong masyarakat desa Bone melakukan bagi hasil pertanian, dan juga untuk mengetahui pengaruh bagi hasil tersebut terhadap pendapatan masyarakat desa Bone. Jenis penelitian ini tergolong dalam kualitatif deskriptif, dan data yang digunakan ada dua jenis, yaitu data primer dan data sekunder. Data primer diperoleh langsung dari hasil wawancara langung dengan pihak-pihak terkait, yaitu para petani penggarap, dan pemilik lahan di desa Bone Kec. Bajeng Kab. Gowa. Data sekunder merupakan data tambahan untuk menambah informasi yang dapat memperkuat data pokok baik berupa majalah, buku, koran maupun dari website. Tehnik pengumpulan data pada penelitian ini berupa observasi, wawancara langsung dengan pihak terkait, dan dokumentasi. Hasil penelitian, sistem bagi hasil yang terjadi di Desa Bone Kecamatan Bajeng Kab Gowa ini memiliki bentuk yang beragam. Namun yang perlu diketahui adalah bentuk sistem bagi hasil yang ada sangat tergantung dari kesepakatan itulah bentuk sistem bagi hasil yang akan dilaksanakan kedua belah pihak, dan sistem bagi hasil yang dilakukan sesuai dengan yang diajurkan oleh syariat Islam. Faktor-faktor yang menyebabkan terjadinya kerjasama adalah kondisi desa Bone yang memiliki banyak lahan pertanian, namun tidak ada yang menggarap, dan faktor kesibukan lain yang menyebabkan pemilik lahan untuk bekerjasama dengan petani, dan faktor ketidak tahuan tentang pertanian. Pemilik lahan agar kiranya berlaku adil dalam pembagian hasil kepada petani yang telah bekerja sama dengannya, dan memberikann sesuai dengan hasil kesepakatan, sesuai dengan hasil kerja para petani tersebut.Untuk para petani, agar kiranya dapat melaksanakan tugasnya sesuai apa yang diamanahkan dan disepakati, dan tidak menuntut lebih dari apa yang telah disepakati kepada pemilik lahan.
Tipe Item: | Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Subjek: | 600 Teknologi dan Ilmu Terapan > 630 Pertanian & Ilmu Berkaitan |
Lembaga/Fakultas/Jurusan: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ilmu Ekonomi |
Depositing User: | Nadzar Samsudin |
Date Deposited: | 31 May 2017 04:11 |
Last Modified: | 02 Jun 2017 01:58 |
URI: | http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/1438 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year