Penyelesaian Sertifikat Ganda di BPN Gowa Persfektif Hukum Islam

Nugroho, Iqramulyo (2019) Penyelesaian Sertifikat Ganda di BPN Gowa Persfektif Hukum Islam. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
IQRAMULYO NUGROHO_10100114204.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstrak

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penyebab terjadinya sertifikat ganda di Badan Pertanahan Nasional ialah karena adanya kesengajaan atau ketidaksengajan dari pihak pemilik tanah dan pemerintah setempat yang disebabkan oleh faktor teknis dalam artian sistem pemetaan yang masih kurang di karenakan masih kurang Kelurahan/Desa yang memiliki peta, kemudian dari pihak Badan Pertanahan Nasional kesalahan pada proses administrasi, kemudian adanya oknum-oknum pejabat badan pertanahan dengan mudah menerbitkan sertifikat tanpa melihat buku induk sebagai acuan terbitnya sertifikat tanah. Badan Pertanahan Nasional berwenang menyelesaikan sengketa sertipikat ganda dengan cara mediasi memfasilitasi dan mempertemukan kedua bela pihak untuk menyelesaikan kasusnya dan mencarikan solusi. Penyelesaian sengketa sertifikat ganda yang di lakukan Badan Pertanahan Nasional Gowa sama dengan proses penyelesaian sengketa yang dianjurkan oleh al-Quran dan Hadist perdamaian (ishlah).

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Kata Kunci: Sertifikat Ganda; Hukum Islam
Subjek: 200 Agama > 2X4 Fiqih, Hukum Islam
300 Ilmu Sosial > 333 Ekonomi Tanah & Energi > 333.3 Penguasaan Tanah dan Sumber Daya Alam oleh Individu
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Syari'ah dan Hukum > Hukum Acara Peradilan dan Kekeluargaan
Depositing User: salmia salmia
Date Deposited: 26 Aug 2019 02:45
Last Modified: 26 Aug 2019 02:45
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/14810

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year