Dueramae, Hussam (2019) Model Pengelolaan Lembaga Pendidikan Islam di Negara Minoritas Muslim Studi pada Madrasah Mulnithi Azizstan di Pattani Thailand. Magister (S2) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.
Teks
Hussam Daeramae_80100316031.pdf Restricted to Editor dan Pengelola Repositori Saja Download (1MB) |
Abstrak
Hasil penelitian menunjukkan sejarah awal pendidikan Islam di Pattani Thailand dimulai pada tahun 1933 oleh Haji Sulong. Pada tahun 1961 pemerintah Sarit Tanarat mengajukan program modernisasi pondok pesantren ditransformasikan menjadi sekolah swasta pendidikan Islam. Setelah kebijakan itu, pertumbuhan pondok semakin pesat, salah satunya madrasah Mulnithi Azizstan. Realitas pengelolaan lembaga pendidikan islam di Pattani Thailand Selatan setelah diterbitkan kebijakan modernisasi pondok adalah model kontrol terpusat yaitu pengelolaan lembaga, kurikulum, dan materi-materi pelajaran dipantau langsung oleh pemerintah. Akibat dari moderenisasi ini model pengelolaan lembaga menjadi sama dan berpusat pada kurikulum pemerintah. Konsep lembaga pendidikan Islam pada madrasah Mulnithi Azizstan mulanya menggunakan konsep suffah ketika masa pendiriannya. Saat ini, memakai konsep Halaqah dan Majelis sebagai cara para santri untuk belajar, akhirnya madrasah Mulnithi Azizstan merubah sistem pembelajaran dalam bentuk klasikal. Faktor pendukung dalam pengelolaan lembaga pendidikan Islam yaitu Para guru semangat guru dalam berkerja tanpa memandang pada gaji yang diberikan oleh madrasah. Faktor penghambat yaitu kurangnya tenaga pengajar dalam bidang ilmu tertentu di samping itu juga masih kurang tenaga manajemen. Solusi dari faktor penghambat ialah pertama penanganan terhadap pengurus yang tidak amanah akan mendapatkan evaluasi. Kedua untuk mendapatkan tenaga profesional dalam bidang manajemen pelaksanaan, diperlukan adanya usaha training keprofesionalan dibidang manajemen Ketiga mencari dana bantuan dari alumni untuk menambah koleksi buku di perpustakaan.
Tipe Item: | Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Magister (S2)) |
---|---|
Kata Kunci: | Lembaga Pendidikan Islam; Negara Minoritas Muslim; Sistem Pendidikan Islam |
Subjek: | 200 Agama > 2X7 Filsafat dan Pengembangannya > 2X7.3 Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Islam, Sekolah Islam |
Lembaga/Fakultas/Jurusan: | Program Pascasarjana > Disertasi > Pendidikan dan Keguruan |
Depositing User: | salmia salmia |
Date Deposited: | 27 Aug 2019 02:28 |
Last Modified: | 27 Aug 2019 02:28 |
URI: | http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/14850 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year