Kesaksian Non Muslim dalam Pandangan Hukum Islam

Ridha, Ahmad (2016) Kesaksian Non Muslim dalam Pandangan Hukum Islam. Magister (S2) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img] Teks
Ahmad Ridha.pdf
Restricted to Penulis dengan Akun Terdaftar Saja

Download (1MB)

Abstrak

Tesis ini membahas tentang Kesaksian Non Muslim Dalam Pandangan Hukum Islam. Penelitian ini dibatasi dengan tiga permasalahan, yaitu: pertama, bagaimana saksi dalam hukum acara peradilan Islam ?, kedua, bagaimana keabsahan saksi non muslim sebagai alat bukti dalam perspektif perundang-undangan?, ketiga, bagaimana konsep fikih tentang saksi non muslim dengan hukum acara Peradilan Agama? Jenis penelitian yang digunakan tesis ini adalah pendekatan penelitian hukum normatif atau doktrinal dan pendekatan syar’i yang bercorak kepustakaan (library research). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1)saksi dalam hukum acara peradilan Islam disebut bayyinah adalah yang memberikan keterangan sehingga dapat meyakinkan hakim terhadap suatu peristiwa dan dalam peradilan Islam telah diisyaratkan bahwa saksi harus beragama Islam dan tidak dapat diterima kesaksian seorang yang tidak beragama Islam. (2) adapun keabsahan saksi non muslim sebagai alat bukti pespektif perundang-undangan adalah saksi yang terpenting adalah saksi tersebut mampu mengungkakan suatu kebenaran yang disaksikannya, tanpa memandang siapa saksi tersebut karena yang terpenting bagi hakim adalah dapat memutuskan suatu permasalahan dengan seadil-adilnya. (3) konsep fikih tentang saksi non muslim, para ulama sepakat bahwa, saksi non muslim tidak dapat diterima kesaksiannya di depan pengadilan agama kecuali dalam hal darurat dengan alasan bahwa saksi orang yang bukan Islam, bukanlah orang yang bersifat adil dan bukan dari orang yang ridho kepada kaum muslimin sementara dalam hukum acara saksi yang diutamakan adalah yang mampu mengungkapkan kebenaran yang terjadi yang diproses oleh hakim karena secara kasuistik saksi non muslim dapat diterima kesaksiannya karena yang diutamakan adalah kemaslahatan ummat dan hakim tidak meninginkan munculnya perkara baru setelah memutuskan perkara tersebut, mengingat sekarang dalam praktiknya saksi non muslim dapat diterima kesaksiannya. Hasil penelitian ini kiranya dapat menjadi sumbangsih pemikiran dan pertimbangan untuk mendorong suatu pengembangan hukum khususnya dalam pedoman penemuan hukum oleh hakim dalam menetapkan putusan perspektif hukum Islam agar dapat menciptakan kepastian hukum, kemanfaatan serta keadilan terhadap para pencari keadilan.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Magister (S2))
Kata Kunci: Hukum Islam
Subjek: 200 Agama > 2X4 Fiqih, Hukum Islam > 2X4.6 Hukum Pengadilan Islam, Qada', Hukum Perdata Islam
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Program Pascasarjana
Depositing User: Hijrana Bahar
Date Deposited: 30 May 2017 04:31
Last Modified: 30 May 2017 06:27
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/1638

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year