Gambaran Psikososial di Tempat Kerja pada Karyawan Hotel Aston Makassar

Putri, Triana Andika (2019) Gambaran Psikososial di Tempat Kerja pada Karyawan Hotel Aston Makassar. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
Triana Andika Putri_70200115095.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstrak

Psikososial merupakan salah satu bahaya yang ada di tempat kerja yang menjadi pusat perhatian kesehatan kerja di dunia.Psikososial di tempat kerja dapat mengganggu kesehatan baik secara psikologik maupun fisik. Penelitian ini bertujuan mengetahui gambaran psikososial di tempat kerja pada karyawan Hotel Aston Makassar. Jenis penelitian yang digunakan yaitu kuantitatif bersifat deskriptif. Pengambilan sampel dilakukan dengan metode Total Sampling sebesar 56 responden. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pekerja terpapar psikososial dengan kategori sedang sebanyak 91,1%. Dimana karyawan yang mengalami tuntutan kerja tinggi sebanyak 16,1%, perilaku ofensif yang didapatkan karyawan dengan kategori kadang-kadang sebanyak 3,6%, pada aspek organisasi kerja dan konten pekerjaan terdapat 12,5% kategori kurang, 12,5% karyawan memiliki hubungan interpersonal dan kepemimpinan yang kurang, pada aspek work-individual interface terdapat 33,9% kategori kurang, nilai-nilai di tempat kerja terdapat 19,6% kategori kurang dan terdapat 14,3% karyawan memiliki kesehatan dan kesejahteraan kategori kurang. Kesimpulan dalam penelitian ini yaitu pekerja kadang-kadang terpapar bahaya psikososial. Hal tersebut dikarenakan adanya pekerja yang memiliki kesehatan buruk akibat psikososial. Work-individual interface menjadi aspek yang paling mempengaruhi terjadinya psikososial. Psikososial juga terjadi pada karyawan shift kerja sore dan unit kerja front office. Diharapkan bagi perusahaan melakukan Health Promotion Programs (HHPs) untuk karyawan.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Kata Kunci: Psikososial di tempat Kerja; Kesehatan Kerja
Subjek: 600 Teknologi dan Ilmu Terapan > 613 Ilmu Kesehatan Umum, Kesehatan Individu, Promosi Kesehatan, Higienis Umum
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan > Kesehatan Masyarakat
Depositing User: Hijrana Bahar
Date Deposited: 30 Apr 2020 13:28
Last Modified: 30 Apr 2020 13:28
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/16544

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year