Uji Aktivitas Ekstrak Metanol Kulit Batang Kayu Jawa (Lannea coromandelica) terhadap Peningkatan Kadar Trombosit Tikus (Rattus norvegicus) Sebagai Terapi Demam Berdarah

Noor, Arditya (2017) Uji Aktivitas Ekstrak Metanol Kulit Batang Kayu Jawa (Lannea coromandelica) terhadap Peningkatan Kadar Trombosit Tikus (Rattus norvegicus) Sebagai Terapi Demam Berdarah. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
Arditya Noor_70100113097.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstrak

Tumbuhan kayu jawa (Lannea coromandelica) merupakan salah satu jenis tumbuhan yang terdapat di Indonesia yang secara tradisional dimanfaatkan oleh masyarakat dalam mengobati berbagai penyakit, diantaranya sebagai peningkat kadar trombosit. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh ekstrak metanol kulit batang kayu jawa (Lannea coromandelica) dalam meningkatkan kadar trombosit. Kulit batang kayu jawa (Lannea coromandelica) diekstraksi dengan menggunakan pelarut metanol, kemudian diujikan pada 25 ekor tikus (Rattus novergicus) yang dibagi secara acak menjadi 5 kelompok perlakuan yaitu kelompok kontrol negative (F1), kelompok kontrol positif (F2), kelompok ekstrak 0,25% (F3), 0,5% (F4), dan 1% (F5). Induksi anemia aplastik dengan menggunakan anilin dosis 0,35 ml/kg BB. Perhitungan jumlah trombosit dilakukan dengan perhitungan langsung metode kamar hitung. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ekstrak metanol kulit batang kayu jawa (Lannea coromandelica) dengan dosis 1 % terlihat peningkatan jumlah trombosit yang signifikan sekitar 42 % setelah penurunan jumlah trombosit.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Kata Kunci: Ekstrak Metanol; Kulit Batang Kayu Jawa (Lannea coromandelica)
Subjek: 600 Teknologi dan Ilmu Terapan > 615 Farmakologi dan Terapi Farmakologi > 615.4 Farmasi Praktis
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan > Farmasi
Depositing User: Hijrana Bahar
Date Deposited: 01 May 2020 11:45
Last Modified: 01 May 2020 11:45
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/16556

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year