Handayany, Gemy Nastity and Farida, Farida (2019) Peran Apoteker dalam Pharmaceutical Care: Konseling Terhadap Tingkat Pengetahuan Pasien TBC Rawat Inap Bagian Infection Center RSU. Dr. Wahidin Sudirohusodo. In: Pertemuan Ilmiah Tahunan Ikatan Apoteker Indonesia 2019, 12-15 Maret 2019, Hotel el Royale, Bandung, Jawa Barat.
|
Teks
PROSIDING BOOK 15032019.pdf PIT 2019.pdf Download (8MB) | Preview |
|
|
Teks (Peer Review)
09 Peran Apoteker dalam Pharmaceutical Care Konseling Terhadap Tingkat Pengetahuan Pasien TBC.pdf Download (533kB) | Preview |
Abstrak
Pelayanan kefarmasian merupakan pelayanan yang tidak terpisahkan dari sistem pelayanan kesehatan dirumah sakit. Pelayanan farmasi inilah yang mendorong rumah sakit untuk senantiasa meningkatkan mutu pelayanan dalam rangka mencapai kepuasan pasien dalam hal pengetahuan tentang penyakit yang diderita termasuk penyakit TBC, hal ini juga disebut dengan pharmaceutical care. Berdasarkan fakta yang terjadi di lapangan terlihat bahwa masih banyak pasien yang kurang paham mengenai hal-hal yang terkait dengan penyakit TBC, baik dari segi pengobatan hingga proses penyembuhan. Hal ini diperkirakan terjadi karena pasien tidak mendapatkan Konseling yang baik oleh apoteker atau tidak pernah mendapatkan konseling sama sekali. Oleh karena itu peneliti ingin mengetahui pengaruh Pharmaceutical care terhadap tingkat pengetahuan pasien TBC serta tingkat kepatuhan pasien dalam pengobatan TBC. Hasil: Berdasarkan hasil analisis uji paired sample t-test diperoleh nilai signifikasi sebesar 0.001 (p < 0.05). Dari hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa ada perbedaan tingkat pengetahuan setelah diberikan konseling. Sehingga dapat disimbulkan bahwa pengetahuan pasien sebelum diberikan pharmaceutical care dalam hal ini konseling lebih kecil atau rendah dibandingkan dengan setelah diberikannya pharmaceutical care terhadap pasien mengenai penyakit TBC.
Tipe Item: | Prosiding, Makalah Workshop dan Konferensi (Paper) |
---|---|
Subjek: | 600 Teknologi dan Ilmu Terapan > 616 Penyakit > 616.9 Infeksi dan Penyakit-penyakit Lainnya > 616.92 Penyakit yang Disebabkan Bakteri dan Virus |
Lembaga/Fakultas/Jurusan: | Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan > Farmasi |
Depositing User: | UPT Perpustakaan UIN Alauddin |
Date Deposited: | 22 May 2020 06:04 |
Last Modified: | 14 Dec 2020 03:28 |
URI: | http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/16786 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year