Penerapan Eprints sebagai Perangkat Lunak Repository di UPT Perpustakaan UIN Alauddin Makassar

Danial, Mirawati (2019) Penerapan Eprints sebagai Perangkat Lunak Repository di UPT Perpustakaan UIN Alauddin Makassar. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
enerapan Eprints Sebagai Perangkat Lunak Repository di UPT.pdf

Download (9MB) | Preview

Abstrak

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan eprints sebagai perangkat lunak repository di UPT Perpustakaan UIN Alauddin Makassar dalam penerapannya dibutuhkan perangkat lunak yaitu eprints sendiri, perangkat keras dan sumber daya manusia (SDM) yang mengelola repository harus pustakawan dengan berlatar belakang pendidikan jurusan ilmu perpustakaan memiliki kemampuan dalam pengklasifikasian, penentuan subjek, organisasi informasi, metadata dan ahli dalam IT. Eprints merupakan perangkat lunak repository yang sudah memenuhi pengelolaan repository dan juga sudah memenuhi kebutuhan pemustaka karena fitur-fitur di dalamnya sudah lengkap dan memudahkan dalam pencarian dokumen. Dokumen-dokumen yang dapat ditambahkan ke dalam repository dengan menggunakan perangkat lunak eprints yaitu berupa hasil karya civitas akademika UIN Alauddin Makassar diantaranya skripsi, tesis, disertasi, buku, prosiding, laporan D3, artikel, laporan penelitian, materi perkuliahan dan paten. Kendala-kendala yang dihadapi dalam penerapan eprints sebagai perangkat lunak repository yaitu tidak adanya pelatihan dalam mengoperasikan eprints sehingga pengelola repository mempelajari secara otodidak, koneksi internet yang tidak stabil dan apabila listrik padam maka pengelolaan repository tidak bisa dilakukan, membutuhkan penyimpanan yang besar dan hardisknya yang sering penuh. Penyimpanan pada repository harus terus bertambah karena dokumen-dokumen yang dimasukkan juga terus bertambah. Jika hardisknya penuh maka repository tidak bisa diakses.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Kata Kunci: Eprints; Repository
Subjek: 000 Kelas Umum > 000 Karya Umum > 025 Operasional Perpustakaan > 025.042 Perpustakaan Digital
000 Kelas Umum > 000 Karya Umum > 070 Jurnalisme, Surat Kabar > 070.5 Penerbitan
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Adab dan Humaniora > Ilmu Perpustakaan
Depositing User: Satriani Satriani
Date Deposited: 23 Dec 2020 01:57
Last Modified: 23 Dec 2020 01:57
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/17624

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year