Pengembangan Instrumen Tes Diagnostik Pilihan Ganda Dua Tingkat Untuk Mengidentifikasi Pemahaman Konsep Matematika

Mutmainna, Dian and Mania, Sitti and Sriyanti, A. (2018) Pengembangan Instrumen Tes Diagnostik Pilihan Ganda Dua Tingkat Untuk Mengidentifikasi Pemahaman Konsep Matematika. Mapan : Jurnal Matematika dan Pembelajaran. ISSN 2581-172X

[img]
Preview
Teks
06 Pengembangan Instrumen Tes Diagnostik Pilihan Ganda Dua Tingkat.pdf

Download (670kB) | Preview
URL Resmi: http://journal.uin-alauddin.ac.id/index.php/Mapan/...

Abstrak

Penelitian ini bertujuan menghasilkan sebuah instrumen tes diagnostik untuk mengidentifikasi tingkat pemahaman konsep matematika siswa yang berbentuk pilihan ganda dua tingkat. Penelitian ini merupakan penelitian Research & Development (R & D) dengan menggunakan model pengembangan Tessmer yang dikenal dengan tipe formatif evaluation. Pengembangan Tessmer terdiri dari 4 tahap yaitu preliminary, self evaluation, tahap prototyping (expert reviews, one-to-one dan small group) dan field test. Angket respon siswa pada instrumen tes diagnostik pilihan ganda dua tingkat memenuhi kriteria tercapai dan tidak ada perbaikan/revisi terhadap instrumen tes yang akan dikembangkan karena lebih dari 50% siswa yang memberikan respon positif. Dari hasil angket respon siswa dapat diketahui bahwa produk instrumen tes diagnostik ini dapat dikatakan praktis untuk digunakan. Hasil data tes diagnostik pilihan ganda dua tingkat untuk mengidentifikasi pemahaman konsep siswa, dapat diketahui bahwa jumlah siswa yang termasuk dalam kategori paham konsep 58,95%, persentase siswa yang mengalami miskonsepsi sebesar 12,63% dan persentase siswa yang tidak paham konsep sebesar 28,25%. Berdasarkan hasil pekerjaan siswa dalam menjawab tes diagnostik pilihan ganda dua tingkat dapat dikatakan bahwa produk instrumen tes ini cukup efektif dalam mengidentifikasi tingkat pemahaman konsep matematika siswa.

Tipe Item: Artikel
Subjek: 300 Ilmu Sosial > 371 Institusi Pendidikan, Sekolah dan Aktifitasnya > 371.3 Metode Belajar Mengajar, Kegiatan Belajar Mengajar
Depositing User: A. Khaidir Akbar
Date Deposited: 01 Apr 2021 00:47
Last Modified: 01 Apr 2021 01:49
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/18035

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year