Analisis Molecular Docking Potensi Senyawa pada Daun Miyana (Coleus blumei) sebagai Antibiotik terhadap Bakteri MRSA (Metichillin Resistent Staphylococcus aureus)

Amanda, Sabilla Suryaning (2021) Analisis Molecular Docking Potensi Senyawa pada Daun Miyana (Coleus blumei) sebagai Antibiotik terhadap Bakteri MRSA (Metichillin Resistent Staphylococcus aureus). Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
SABILLASURYANINGAMANDA.PDF

Download (4MB) | Preview

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jenis senyawa yang terdapat pada daun miyana (Coleus blumei) yang memiliki potensial sebagai kandidat antibiotik untuk bakteri MRSA (Metichillin Resistent Staphylococcus aureus) terhadap sisi pengikatan pada protein Methicillin resistent mecR1, Mutan penicillin-binding protein 2a (PBP2a atau PBP2′) dan Oxacilloylacylated mecR1 extracellular antibiotic-sensor menggunakan program Autodock Vina (PyRx), PyMol, dan Discovery Studio 2019. Sebanyak 8 ligan dari senyawa Miyana (Coleus blumei) ditambatkan pada protein target bakteri MRSA. Hasil penelitian didapatkan 1 ligan yang berpotensi sebagai antibiotik pada ketiga target protein yaitu Hexahydro - 3H - 1 [2’trifluoromethyl] -6’ [4” trifluoromethylphenyl]- dengan ∆G binding -8.3 terhadap penambatan pada protein Methicillin resistent mecR1. Hexahydro - 3H - 1 [2’trifluoromethyl] -6’ [4”-trifluoromethylphenyl]- dengan ∆G binding -9.0 terhadap penambatan pada Protein mutan penicillin-binding protein 2a (PBP2a atau PBP2′). Hexahydro - 3H - 1 [2’trifluoromethyl] -6’ [4”trifluoromethylphenyl]- dengan ∆G binding -8.1 terhadap penambatan pada Oxacilloyl-acylated mecR1 extracellular antibiotic-sensor. Senyawa ligan tersebut mengikat pada residu asam amino protein target dengan ikatan hidrogen dan hidrofobik.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Subjek: 500 Ilmu-Ilmu Alam dan Matematika > 547 Kimia Organik > 547.7 Enzim Ditinjau dari Segi Senyawa Kimia
500 Ilmu-Ilmu Alam dan Matematika > 579 Mikroorganisme > 579.3 Bakteri, Bakteriologi
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Sains dan Teknologi > Biologi
Depositing User: Irmawati Irmawati
Date Deposited: 12 Aug 2021 03:49
Last Modified: 12 Aug 2021 03:49
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/18531

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year