Analisis Fikih Muamalah Terhadap Jasa Titip Beli Online (Studi Kasus di Akun Instagram @belititip.mks)

S, Megawati (2021) Analisis Fikih Muamalah Terhadap Jasa Titip Beli Online (Studi Kasus di Akun Instagram @belititip.mks). Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
MEGAWATI.S_FSH.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstrak

Hasil penelitian ini menunjukkan: 1) Praktik jasa titip beli online di akun instagram @belititip.mks dalam praktik riil (kenyataannya)secara mekanisme atau tata cara pelaksanaannya telah dijelaskan bahwa jasa titip beli ini dengan cara memesan barang terlebih dahulu dan membayarkan sejumlah uang sesuai dengan rincian yang diberikan oleh pihak penyedia jasa lalu mentransfernya untuk kemudian diproses lebih lanjut dan dibelanjakan oleh pemilik instagram atau penyedia jasa tersebut, namun ketika barang yang dipesan sudah tidak ada ditoko atau kosong maka penyedia jasa titip beli online ini akan mengembalikan sejumlah uang kepada pembeli tanpa mengurangi sepeserpun. Sehingga konsumen merasa aman dengan tanpa adanya pemotongan untuk biaya ujrah atau upah meskipun penyedia jasa telah mengecek barang tersebut di pusat perbelanjaan yang dituju. 2)Analisis fikih muamalah terhadap praktik jasa titip beli online di akun instagram @belititip.mks tidak terjadi wanprestasi terhadap kesepakatan atau perjanjian yang telah dibuat diawal antara kedua belah pihak seperti pengambilan upah secara tiba-tiba meski barang yang dipesan oleh pembeli sudah tidak ada ditoko atau habis. Berdasarkan akad salam, akad ijarah dan juga akad ujrah praktik jasa titip beli di akun instagram @belititip.mks ini dianggap sah karena kedua belah pihak telah sepakat dengan mekanisme yang telah dijelaskan oleh pihak penyedia jasa.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Kata Kunci: Fiqih Muamalah
Subjek: 200 Agama > 2X4 Fiqih, Hukum Islam > 2X4.2 Muamalat, Muamalah
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Syari'ah dan Hukum > Hukum Ekonomi Syariah
Depositing User: Suttaria Suttaria
Date Deposited: 23 Sep 2021 03:10
Last Modified: 23 Sep 2021 03:10
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/19095

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year