Haq, Irene Nurhaliza (2021) Potensi Bahaya Saat Melaut, Pencegahan, dan Pengendaliannya pada Nelayan Suku Mandar di Kecamatan Banggae Kabupaten Majene Tahun 2021. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.
|
Teks
IRENE NURHALIZA HAQ_70200117064.pdf Download (2MB) | Preview |
Abstrak
Nelayan adalah salah satu pekerjaan yang sulit dan berbahaya. Kecelakaan kerja pada nelayan juga lebih sering terjadi jika dibandingkan dengan pekerjaan lainnya. Berdasarkan data Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Majene, Pada tahun 2020, terdapat 2 kasus kecelakaan laut yang mengakibatkan 1 nelayan ditemukan meninggal dan 2 perahu nelayan rusak berat. Kasus kecelakaan kapal di Kabupaten Majene menempati urutan pertama untuk Provinsi Sulawesi Barat. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji potensi bahaya melaut, pencegahan dan pengendaliannya pada nelayan suku Mandar di Kecamatan Banggae Kabupaten Majene. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Penentuan informan menggunakan teknik snowball sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa potensi bahaya yang bersumber dari tindakan tidak aman adalah posisi kerja yang tidak ergonomis. Sedangkan potensi bahaya yang bersumber dari kondisi tidak aman antara lain tergores, terpeleset, potensi iritasi kulit, terpapar temperatur udara yang ekstrim, tersengat atau tergigit biota laut, tertusuk duri ikan, terjatuh, terluka, kebisingan, hanyut,dan tenggelam. Kemudian upaya pencegahan yang dilakukan nelayan mandar antara lain pengecekan cuaca, pengecekan kapal, housekeeping, penyediaan pemberat dikapal, aturan kerja diatas kapal, berdoa dan tidak boleh berkata kotor di laut. Selain itu, upaya pengendalian nelayan suku Mandar antara lain, perawatan kapal secara berkala, menyediakan pegangan pada sisi kapal, menyediakan kain lap, dan pelampung. Sehingga perlu untuk nelayan meningkatkan pengetahuannya mengenai kesehatan dan keselamatan kerja saat melaut melalui penyuluhan yang dilakukan oleh instansi terkait.
Tipe Item: | Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Kata Kunci: | Nelayan; Suku Mandar; Potensi Bahaya; Pencegahan; Pengendalian |
Subjek: | 600 Teknologi dan Ilmu Terapan > 613 Ilmu Kesehatan Umum, Kesehatan Individu, Promosi Kesehatan, Higienis Umum 600 Teknologi dan Ilmu Terapan > 613 Ilmu Kesehatan Umum, Kesehatan Individu, Promosi Kesehatan, Higienis Umum > 613.6 Topik-topik Khusus tentang Kesehatan dan Keselamatan |
Lembaga/Fakultas/Jurusan: | Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan > Kesehatan Masyarakat |
Depositing User: | Hijrana Bahar |
Date Deposited: | 02 Mar 2022 04:31 |
Last Modified: | 02 Mar 2022 04:31 |
URI: | http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/20309 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year