Implementasi Kompilasi Hukum Islam (KHI) di Indonesia Tentang Pemberian Nafkah kepada Anak Akibat Putusnya Perkawinan di Pengadilan Agama Kelas IB Watansoppeng

Muslindasari, Muslindasari (2016) Implementasi Kompilasi Hukum Islam (KHI) di Indonesia Tentang Pemberian Nafkah kepada Anak Akibat Putusnya Perkawinan di Pengadilan Agama Kelas IB Watansoppeng. Magister (S2) thesis, Univeritas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img] Teks
Muslindasari.pdf
Restricted to Penulis dengan Akun Terdaftar Saja

Download (4MB)

Abstrak

Jenis penelitian ini tergolong kualitatif dan pendekatan penelitian yang digunakan; teologis-normatif, yuridis normatif, fenomenologis, psikologis dan sosiologis. Adapun sumber data penelitian ini adalah Hakim-hakim beserta perangkat PA, berkas jumlah perkara, buku register perkara, dokumen, salinan putusan, amar putusan dan arsip-arsip lainnya. Selanjutnya metode pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dokumentasi dan penulusuran referensi. Lalu, teknik pengolahan dan analisis data dilakikuan melalui tiga tahap, yaitu; reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa KHI tentang pemberian nafkah kepada anak akibat putusnya perkawinan telah di implementasikan di PA. Penetapan Hakim mengenai nafkah anak berdasarkan KHI dan peraturan-peraturan lainnya. Pembebanan kepada ayah untuk memberikan nafkah anak namum, jika dia tidak mampu maka ayah dan ibu dapat bekerjasama dalam hal pemberian nafkah kepada anaknya. Pertimbangan hakim dalam menetukan jumlah nafkah anak antaralain; memprtimbangkan kelayakan dan kepatutan tuntutan yang diajukan, pekerjaan, penghasilan, kuantitas dan umur anak. Faktor penghambat terlaksanya putusan PA yakni; tidak ada niat untuk member, tidak memiliki pekerjaan tetap dan penghasilan tidak menentu, tidak memiliki kesadaran hukum dan rasa tanggungjawab. Adapun faktor pendukung terlaksananya putusan PA yakni; memiliki kemampuan fisik dan materi, pekerjaan tetap dan penghasilan yang memadai, memiliki kesadaran hukum yang tinggi dan rasa tenggungjawab terhadap anak.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Magister (S2))
Kata Kunci: Hukum Islam; Perkawinan; Anak
Subjek: 200 Agama > 2X4 Fiqih, Hukum Islam > 2X4.3 Hukum Keluarga, Hukum Perkawinan, Hukum Pernikahan Menurut Islam, Munakahat
200 Agama > 2X4 Fiqih, Hukum Islam > 2X4.3 Hukum Keluarga, Hukum Perkawinan, Hukum Pernikahan Menurut Islam, Munakahat > 2X4.33 Perceraian Menurut Islam
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Program Pascasarjana > Tesis > Dirasah Islamiyah > Syariah/Hukum Islam
Depositing User: Users 843 not found.
Date Deposited: 06 Jun 2017 02:10
Last Modified: 06 Jun 2017 02:10
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/2047

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year