Aliah, Andita Fitri (2022) Hubungan Karakteristik dan Pembelajaran Via Daring dengan Tingkat Stres Ibu dalam Mendampingi Anak Usia 7-10 Tahun di Makassar. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.
|
Teks
Andita Fitri Aliah_70600118046.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstrak
Akibat dari pandemi Covid-19, WHO memberikan instruksi untuk melakukan pembelajaran via daring yang merupakan salah satu metode pembelajaran yang menitik beratkan kepada peran orangtua dalam mendampingi anak selama masa masa pandemi. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan karakteristik dan pembelajaran via daring dengan tingkat stres ibu mendampingi anak usia 7-10 tahun di Makassar. Desain penelitian yang digunakan adalah analitik observasional dengan pendekatan penelitian cross sectional. Penelitian ini dilakukan di SDN Sambung Jawa, terdapat 133 sampel dalam penelitian ini yang memenuhi ktriteria inklusi dan ekslusi. Pengukuran tingkat stres dan karakteristik ibu menggunakan kuesioner PSI (Parenting Stress Index) dan kuesioner demografi. Data diolah menggunakan SPSS dengan uji statistik menggunakan Kolmogorov Smirnov untuk menguji kenormalitasan data. Untuk uji normalitas data pada variabel tingkat stres, usia ibu, status pekerjaan dan jumlah anak memiliki nilai signifikasi 0,000 lebih kecil dari 0,05 didapatkan data tersebut tidak menyebar normal kemudian dilanjutkan dengan uji Chi Square. Hasil penelitian ini menunjukkan hubungan usia ibu dan jumlah anak dengan tingkat stres ibu dalam mendampingi anak usia 7-10 tahun didapatkan hasil yang tidak signifikan sedangkan hubungan status pekerjaan ibu dengan tingkat stres ibu dalam mendampingi anak usia 7-10 tahun didapatkan hasil yang signifikan.
Tipe Item: | Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Kata Kunci: | Pembelajaran via daring; Tingkat stres; Usia ibu; Status pekerjaan; jumlah anak |
Subjek: | 600 Teknologi dan Ilmu Terapan > 610 Ilmu Kedokteran, Ilmu Pengobatan, dan Ilmu Kesehatan > 610.7 Metode Riset Penelitian dan Statistik Kedokteran, Metode Riset Penelitian dan Statistik Kesehatan |
Lembaga/Fakultas/Jurusan: | Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan > Kedokteran |
Depositing User: | Hijrana Bahar |
Date Deposited: | 15 Mar 2022 07:20 |
Last Modified: | 15 Mar 2022 07:20 |
URI: | http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/20491 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year