Implementasi Corporate Social Responsibility (CSR) dalam Membentuk Good Corporate Governance (GCG) Perspektif Maslahah pada PT Semen Tonasa, Tbk

Fajriany S, Imaniar Nur (2022) Implementasi Corporate Social Responsibility (CSR) dalam Membentuk Good Corporate Governance (GCG) Perspektif Maslahah pada PT Semen Tonasa, Tbk. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
Implementasi Corporate Social Responsibility (CSR).pdf

Download (2MB) | Preview

Abstrak

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa konsep Corporate Social Responsibility (CSR) dalam pelaksanaannya merupakan bentuk komitmen untuk program keberlanjutan pemberdayaan masyarakat menuju Sustainable Development Goals (SDGs) serta membentuk tata kelola perusahan agar lebih efektif dan efisien dalam penerapannya. Bentuk tata kelola perusahaan yang dijalankan oleh Semen Tonasa ada 5 prinsip, yakni: transparency, accountability, responsibility, independency dan fairness. Kelima prinsip tersebut diimplementasikan sesuai dengan aktifitas riil berupa: 1) Keterbukaan sarana dan prasarana pemberian informasi yang mudah diakses oleh konsumen dan masyarakat melalui adanya website, papan pengumuman, dan surat; 2) Akuntabilitas PT Semen Tonasa dinilai melalui kepemilikan struktur organisasi yang sesuai dengan kebutuhan dan sudah tertulis beserta jobdesc-nya sehingga tugas dan tanggungjawab masing-masing divisi jelas dan terarah; 3) Pertanggungjawaban PT Semen Tonasa kepada stakeholders, masyarakat dan lingkungan telah dilakukan dan dijalankan sesuai dengan aturan yang berlaku; 4) Kemandirian yang dibangun pada PT Semen Tonasa terlihat dengan tidak adanya benturan kepentingan antara stakeholders dan shareholders; 5) Keadilan dan kesetaraan yang dilaksanakan oleh Semen Tonasa terlihat melalui perlakuan yang sama dan sewajarnya terhadap para stakeholder sesuai dengan manfaat dan kontribusi yang diberikan kepada perseroan. Sehingga keseluruhan prinsip tata kelola perusahaan yang ada pada Semen Tonasa telah memberikan kebermanfaatan sesuai dengan perspektif maslahah namun pengimplementasiannya belum optimal.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Kata Kunci: Corporate social responsibility; good corporate governance; maslahah
Subjek: 600 Teknologi dan Ilmu Terapan > 657 Akuntansi > 657.662 Akuntansi Privat, Akuntansi Swasta, Akuntansi Perusahaan
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Program Pascasarjana > Tesis > Ekonomi Syariah
Depositing User: Satriani Satriani
Date Deposited: 31 Mar 2022 07:08
Last Modified: 31 Mar 2022 07:08
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/20604

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year