Puyu, Darsul S. (2014) Analisis Hadis terhadap Fenomena Kampanye Janji Politik untuk Dipilih dan Praktek Korupsi Kolusi dan Nepotisme. DIPA ABBN UIN Alauddin Makassar.
Teks
full-Laporan PENELITIAN 2014.pdf Restricted to Penulis dengan Akun Terdaftar Saja Download (7MB) |
Abstrak
Penelitian ini membahas tentang fenomena kampanye janji politik untuk dipilih dan praktik korupsi kolusi dan nepotisme menurut tinjauan hadis Nabi saw. Permasalahan yang diangkat dalam penelitian ini adalah (1) Bagaimana bentuk janji-janji politik dalam kampanye dan praktik Korupsi, Kolusi dan Nepotisme (KKN) dalam pelaksanaan jabatan (politik maupun karir)? (2) Bagaimana kritik hadis terhadap hadis larangan meminta dipilih untuk suatu jabatan dan larangan praktik KKN ? (3) Bagaimana analisis fiqh al-hadis larangan meminta (dipilih) suatu jabatan dan larangan praktik KKN? Untuk meneliti pembahasan ini digunakan metode kritik sanad hadis, untuk menentukan kuantitas dan kualitas hadis. Kemudian akan dianalisis dengan pendekatan fiqh al-hadits, konseptual dan pendekatan sosiologi. Data yang akan dianalisis melalui penelitian ini bersumber dari (1) hadis-hadis Nabi, (2) literatur yang relevan, (3) dokumen-dokumen yang relevan dengan kebiasaan masyarakat dalam upaya ambisinya memperoleh suatu jabatan atau melakukan praktik KKN, dan (4) data lapangan, melalui sumber media massa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa bentuk-bentuk kampanye dan janji politik yang disampaikan para capres dan caleg yakni secara vulgar menyampaikan pernyataan dan meminta agar dirinya dipilih. Mereka juga menyampaikan janji-janji politik yang belum tentu sanggup direalisasikan saat berkampanye. Tidak jarang dari ajang kampanye tersebut para caleg melakukan politik uang, yang mengakibatkan terjadinya praktik KKN bila mereka telah terpilih nanti. Hadis-hadis yang diteliti dalam penelitian ini lebih banyak yang berstatus ahad, di samping ada yang mutawatir. Dari segi kualitasnya, semua hadis-hadis yang diteliti, otentik berkualitas shahih li dzatihi. pemahaman terhadap hadis-hadis Nabi yang berkenaan dengan kampanye politik, ternyata Nabi larangan ambisi kekuasaan/minta dipilih, karena selalu dilatarbelakang oleh kepentingan dunia, dan menjadi penyesalan di akhirat. Nabi juga melarang menyampaikan janji yang tidak bisa ditepati, karena hal itu tergolong orang munafik. Kriteria kandidat yang layak dipilih, yaitu yang mengetahui aspirasi rakyat, amanah, dan memiliki skill yang sesuai dengan propesinya. Nabi juga melarangan melakukan korupsi (gratifikasi), menyuap, dan praktik nepotisme, karena hal itu merupakan tindak pidana yang dapat merugikan masyarakat dan negara.
Tipe Item: | Laporan Penelitian |
---|---|
Subjek: | 200 Agama > 2X2 Al-Hadits dan yang Berkaitan |
Lembaga/Fakultas/Jurusan: | Fakultas Syari'ah dan Hukum > Perbandingan Mazhab dan Hukum |
Depositing User: | Users 29 not found. |
Date Deposited: | 23 Mar 2017 07:39 |
Last Modified: | 14 Sep 2017 03:57 |
URI: | http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/211 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year