Terapi Rendam Kaki Air Hangat Terhadap Perubahan Tekanan Darah Pasien Hipertensi

Haerunnisa, Haerunnisa (2022) Terapi Rendam Kaki Air Hangat Terhadap Perubahan Tekanan Darah Pasien Hipertensi. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
HAERUNNISA_70300115072.pdf

Download (818kB) | Preview

Abstrak

Mengenai tekanan darah tinggi/hipertensi merupakan masalah kesehatan yang umum diderita oleh masyarakat indonesia dan merupakan penyakit yang tidak menular, dan menjadi penyebab kematian nomor satu di dunia setiap tahunnya. Seringkali penyebab tekanan darah ini tidak menunjukkan gejala atau dikenal dengan istilah Silent Killer, meskipun hipertensi banyak diderita pada penduduk usia lanjut namun remaja juga dapat mengalami hipertensi. Menurut hasil Riskesdas 2018 proporsi prevalensi hipertensi berdasarkan pengukuran pada kelompok umur 18-24 tahun mencapai 13,2%, yang menunjukkan peningkatan sebanyak 4,5% dibandingkan dengan data Riskesdas tahun 2013 (Kemenkes RI, 2019). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh rendam kaki air hangat pada pasien hipertensi Metode yang digunakan yaitu Quasi Eksperimen dengan Uji Wilcoxon. Hasil penelitian pre test sebelum pemberian terapi rendam kaki adalah semua responden berada pada tingkatan hipertensi tingkat 2 dengan 12 responden atau (100.0%) SD (0.000), Mean (4.0000) Maksimun sebanyak (4.00), dan Minimun (4.00). sedangkan sesudah diberi rendam kaki post test pemberian ke 3 adalah pra hipertensi sebanyak 7 responden atau (58.3%) dan hipertensi tingkat 1 sebanyak 5 responden atau (41.7%). air SD (.51493) Mean (2.4167), Minimun (2.00), Maksimun (3.00) dengan nilai dengann nilai p-value: 0.002 atau <0.05 setelah diberi rendam kaki air hangat. Dengan demikian Disimpulkan bahwa ada pengaruh terhadap terapi rendam kaki air hangat terhadap perubahan tekanan darah pada pasien hipertensi. Penurunan tekanan darah pada pasien hipertensi dengan cara terapi rendam kaki air hangat dapat memberikan efek rekasasi karena suhu tubuh merangsang pembuluh darah dikaki dan terjadi pelebaran vasodilatasi yang merangsang parasimpatis memproduksi renin kemudian meningkatkan fasopresin yang memnyebabkan tekanan darah sistolik dan diastolik menurun.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Kata Kunci: Hipertensi; Rendam Kaki; Penurunan Tekanan Darah
Subjek: 600 Teknologi dan Ilmu Terapan > 616 Penyakit > 616.1 Penyakit pada Sistem Kardiovaskular > 616.13 Penyakit pada Aliran Darah, Angiologi
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan > Keperawatan
Depositing User: Hijrana Bahar
Date Deposited: 11 Aug 2022 01:39
Last Modified: 11 Aug 2022 01:39
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/21328

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year