St. Nurlaela, St. Nurlaela (2011) Peranan Keteladanan Guru Dalam Perkembangan Moral Siswa Di Mi Tonrokambang Kecamatan Parigi Kabupaten Gowa. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.
|
Teks
St. Nurlaela.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstrak
Hasil penelitian menunjukkan bahwa figur keteladanan dalam pendidikan dinilai sangat penting karena kecenderungan anak untuk senantiasa meniru orang yang dikagumi. Guru dalam hal ini sangat penting untuk dijadikan figur teladan bagi murid-murid. Olehnya itu seharusnyalah mereka memiliki sifat-sifat yang luhur dan berbudi pekerti yang baik dan senantiasa sesuai perkataan dengan perbuatannya. Masalah keteladanan guru terhadap perkembangan moral anak didik di MI Tonrokombang sangat besar peranannya terhadap motivasi belajar siswa. Hal ini terlihat jelas dengan adanya tingkat perhatian dan pengamatan siswa dalam materi pelajaran yang diajarkan oleh guru yang berkepribadian baik. Adapun langkah-langkah yang ditempuh oleh guru dalam upaya pembinaan moral anak didik di MI Tonrokombang adalah dengan memberikan pendidikan akhlak bukan saja pada jam-jam tertentu melainkan diintegrasikan dalam semua mata pelajaran, memberikan contoh kepada anak didik dengan mengamalkan sifat terpuji dan menghindari prilaku yang tercela dalam kehidupan sehari-hari, melibatkan anak didik dalam kegiatan keagamaan, serta mengadakan kerja sama antara guru, orang tua dan masyarakat dalam pembinaan moral anak.
Tipe Item: | Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Kata Kunci: | Pendidikan Kompetensi Guru |
Subjek: | 300 Ilmu Sosial > 371 Institusi Pendidikan, Sekolah dan Aktifitasnya > 371.12 Kualifikasi dan Profesionalitas Guru |
Lembaga/Fakultas/Jurusan: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah |
Depositing User: | Muhajriah Muhajriah |
Date Deposited: | 14 Jul 2017 03:37 |
Last Modified: | 14 Jul 2017 03:37 |
URI: | http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/2137 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year