Nilai-nilai Dakwah Tradisi Mappake’de Boyang Etnik Mandar (Studi pada Masyarakat Budong-budong Kabupaten Mamuju Tengah)

Muammar, Muammar (2021) Nilai-nilai Dakwah Tradisi Mappake’de Boyang Etnik Mandar (Studi pada Masyarakat Budong-budong Kabupaten Mamuju Tengah). Magister (S2) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
MUAMMAR_80100218060.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstrak

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pelaksanaan tradisi mappake'de boyang pada masyarakat Budong-budong yaitu: pemilihan lokasi, memilih waktu-waktu yang baik, peletakan batu pertama dan mendirikan rumah. Nilai-nilai dakwah pada budaya mappake'de boyang dalam membangun karakter masyarakat Budong-budong terdapat empat nilai yaitu: nilai silaturahmi, nilai persaudaraan, nilai gotong royong dan nilai dakwah barazanji. Dengan nilai-nilai tersebut, tradisi mappake'de boyang perlu dilestarikan karena warisan leluhur, cerminan kehidupan, terdapat nilainilai sosial dan spiritual yang dapat meningkatkan keharmonisan, persaudaraan dan ketaatan kepada sang pencipta. Implikasi dari penelitian ini adalah: 1) Kepada masyarakat Budong-budong Kabupaten Mamuju tengah, agar tetap menjunjung tinggi dan melestariakan tradisi mappake'de boyang. 2) Untuk para dai dan tokoh agama khususnya masyarakat di Kecamatan Budong-budong, diharapakan dapat membuka wawasan untuk mensosialisasikan nilai-nilai dakwah yang terkandung dalam tradis mappake'de boyang 3) Kepada seluruh masyarakat Budong-budong agar tetap mempertahankan atau melestarikan tradis leluhur yang mengandung nilai-nilai sosial.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Magister (S2))
Kata Kunci: Nilai-nilai Dakwah Tradisi Mappake'de Boyang
Subjek: 200 Agama > 297 Islam > 297.7 Perkembangan Islam > 297.74 Da'wah/Dakwah Islam, Penyebaran Islam
200 Agama > 2X6 Sosial dan Budaya Islam
200 Agama > 2X7 Filsafat dan Pengembangannya > 2X7.2 Dakwah Islam, Penyebaran Islam
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Program Pascasarjana > Tesis > Dirasah Islamiyah > Dakwah dan Komunikasi
Depositing User: Hijrana Bahar
Date Deposited: 22 Sep 2022 07:46
Last Modified: 22 Sep 2022 07:46
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/21576

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year