Inovasi Dosen dalam Pengelolaan Pembelajaran di Masa Pandemi (Studi Kasus Program Studi Pendidikan Agama Islam Pascasarjana UIN Alauddin Makassar)

Yuliana, Yuliana (2021) Inovasi Dosen dalam Pengelolaan Pembelajaran di Masa Pandemi (Studi Kasus Program Studi Pendidikan Agama Islam Pascasarjana UIN Alauddin Makassar). Magister (S2) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
Yuliana_80200219050.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstrak

Hasil penelitian menunjukkan bahwa Inovasi dosen Pascasarjana UIN Alauddin Makassar di masa pandemi yaitu bentuk inovasi sudah maksimal tapi efek atau dampak dari inovasi hasilnya belum maksimal, karena disebabkan oleh beberapa faktor yang terkendala di mahasiswa, misalnya gangguan jaringan, ketika mahasiswa sedang melakukan presentasi, namun kapasitas kuota tidak mencukupi sehingga membuat proses berlangsungnya presentasi jadi terhambat dan juga beberapa dosen yang tidak familiar dengan platform pembelajaran yang digunakan di masa pandemi seperti penggunaan aplikasi yang tidak bervariasi ketika proses belajar mengajar berlangsung secara online. Pengelolaan pembelajaran yang dilakukan oleh dosen program studi Pendidikan Agama Islam Pascasarjana UIN Alauddin Makassar belum maksimal, disebabkan karena terbatasnya keluwesan dosen dalam memantau gesture mahasiswa secara online ketika proses pembelajaran berlangsung serta materi yang diajarkan tidak tersampaikan secara baik kepada mahasiswa. Inovasi dosen Pascasarjana UIN Alauddin Makassar dalam pengelolaan pembelajaran di masa pandemi kurang efektif disebabkan karena berdasarkan hasil pengamatan peneliti, menunjukkan beberapa mahasiswa terkendala dijaringan ketika proses pembelajaran berlangsung, mahasiswa tidak mengikuti pembelajaran dengan baik, ditunjukkan dengan adanya mahasiswa yang tidak mengaktifkan kamera, kurang fokus dalam menerima materi pelajaran, sehingga tidak mencapai tujuan pembelajaran yang semestinya.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Magister (S2))
Subjek: 300 Ilmu Sosial > 371 Institusi Pendidikan, Sekolah dan Aktifitasnya > 371.3 Metode Belajar Mengajar, Kegiatan Belajar Mengajar > 371.36 Metode Pengajaran Tertentu, Metode Pembelajaran Tertentu
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Program Pascasarjana > Tesis > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Hijrana Bahar
Date Deposited: 28 Sep 2022 00:51
Last Modified: 28 Sep 2022 00:51
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/21659

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year