Kompetensi Guru dalam Pembelajaran Bahasa Arab pada Madrasah Aliyah Negeri 2 Model Palu

Mohamad Idhan, Kompetensi Guru dalam Pembelajaran Bahasa Arab pada Madrasah Aliyah Negeri 2 Model Palu. Belum diisi thesis, Belum diisi.

[img]
Preview
Teks
Mohamad Idhan_80100309102.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstrak

Hasil penelitian menunjukkan, pertama, realitas kompetensi guru Bahasa Arab di Madrasah Aliyah Negeri 2 Model Palu yaitu senantiasa mengembangkan kompetensi paedagogik, kepribadian, sosial, profesional, dan leadership yang berorientasi pada pengembangan nilai-nilai pembelajaran yang berbasis Iptek dan tidak mengabaikan nilai-nilai moralitas (Imtak), serta berusaha untuk meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang benar-benar utuh. Realitas kompetensi guru xv Bahasa Arab dalam pengembangan pembelajaran pada MAN 2 Model Palu, yaitu meningkatkan pemahaman terhadap tujuan pembelajaran serta meningkatkan kinerja madrasah baik prestasi akademik maupun non akademik, kedua, bentuk kompetensi guru dalam pembelajaran Bahasa Arab di Madrasah Aliyah Negeri 2 Model Palu yaitu guru yang memiliki kompetensi pada MAN 2 Model Palu senantiasa menciptakan iklim belajar yang kondusif, mengatur kelas, melakukan umpan balik, memberi penguatan dalam mengemukakan materi pembelajaran, mengembangkan seluruh komponen pembelajaran, melakukan perubahan pola pikir, mewujudkan pola kerja yang rasional, dan profesional dalam penataan kurikulum pembelajaran yang kontekstual, dan ketiga hasil pembelajaran Bahasa Arab di Madrasah Aliyah Negeri 2 Model Palu sebagai konsekuensi dari implementasi kompetensi guru yaitu penguasaan materi, struktur, konsep, dan pola keilmuan yang mendukung mata pelajaran yang diampu, penguasaan kompetensi inti dan kompetensi dasar, pengembangan materi pembelajaran yang diampu secara kreatif serta pengembangan keprofesionalan secara berkelanjutan dengan melakukan tindakan reflektif

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Belum diisi)
Depositing User: Hijrana Bahar
Date Deposited: 14 Jan 2023 12:04
Last Modified: 14 Jan 2023 12:04
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/22410

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year