Najib, Ainun and Halimah, Andi and Marjuni, A. (2023) Alih Kode dan Campur Kode (Analis Interaksi Guru dan Peserta Didik dalam Pembelajaran Bahasa Indonesia). JIPMI (Jurnal Ilmiah Pendidikan Madrasah Ibtidaiyah), 5 (1). pp. 46-55. ISSN 2721-3234
Full text not available from this repository.Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan fenomena bahasa alih kode dan campur kode pada pembelajaran bahasa Indonesia di SDN Karumbu Kecamatan Langgudu Kabupaten Bima dan penelitian ini juga mendeskripsikan tentang faktor dan wujudwujud alih kode serta campur kode yang terjadi selama pembelajaran bahasa Indonesia berlangsung di kelas VI SDN Karumbu Kecamatan Langgudu Kabupaten Bima. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif dengan pendekatan fenomenologis. Sumber data dalam penelitian ini adalah bahasa atau tuturan guru dan peserta didik berupa kata dan kalimat yang mengandung fenomena alih kode dan campur kode. Instrumen yang digunakan adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data dilakukan melalui tiga tahapan, yaitu: reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Simpulan bahwa wujud alih kode yang muncul dalam kegiatan pembelajaran adalah wujud alih kode dari bahasa Indonesia ke dalam bahasa daerah (Bima). Sementara itu, wujud campur kode yang muncul adalah berupa campur kode dari bahasa Indonsia ke dalam bahasa daerah. Pemakaian bahasa Bima nampak dominan dalam peristiwa alih kode dan campur kode. Faktor penentu yang menonjol mempengaruhi peristiwa alih kode dan campur kode adalah adanya kebiasaan penutur, lawan tutur dan kurangnya penguasaan kosa kata peserta didik.
Tipe Item: | Artikel |
---|---|
Subjek: | 300 Ilmu Sosial > 371 Institusi Pendidikan, Sekolah dan Aktifitasnya > 371.3 Metode Belajar Mengajar, Kegiatan Belajar Mengajar > 371.36 Metode Pengajaran Tertentu, Metode Pembelajaran Tertentu 400 Bahasa > 410 Linguistik, Bahasa Indonesia |
Lembaga/Fakultas/Jurusan: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Matematika |
Depositing User: | UPT Perpustakaan UIN Alauddin |
Date Deposited: | 03 May 2023 06:59 |
Last Modified: | 03 May 2023 06:59 |
URI: | http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/23478 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year