Pengaruh Marketing Mix Terhadap Kepuasan Pengguna GoJek

Fatimah, Siti and Mukhtar, Afiah and Asmawiyah, Asmawiyah and Salam, Karta Negara (2022) Pengaruh Marketing Mix Terhadap Kepuasan Pengguna GoJek. YUME: Journal of Management, 5 (2). ISSN 2614-851X

[img]
Preview
Teks
Pengaruh Marketing MIX.pdf.pdf

Download (4MB) | Preview
URL Resmi: https://journal.stieamkop.ac.id/index.php/yume/art...

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh marketing mix terhadap kepuasan pengguna gojek pada mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Alauddin Makassar. Jumlah sampel yang digunakan sebanyak 95 orang yang ditentukan berdasarkan rumus slovin. Data dalam penelitian ini menggunakan data primer yang dikumpulkan dengan menyebar kuesioner kepada seluruh responden. Analisis data yang akan dilakukan yaitu uji statistik deskriptif, uji instrument data penelitian yang terdiri dari (uji validitas, uji reliabilitas), uji normalitas, uji heteroskedastisitas, uji multikolinearitas dan pengujian seluruh hipotesis melalui uji koefisien determinasi, uji parsial (uji t) dan uji simultan (uji f). Hasil penelitian menunjukkan bahwa produk, harga, lokasi, dan promosi secara parsial berpengaruh signifikan terhadap kepuasan pengguna GoJek pada mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Alauddin Makassar. Sementara orang, proses dan bukti secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap kepuasan pengguna GoJek pada Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Alauddin Makassar. Secara simultan produk, harga, lokasi, promosi, orang, proses dan bukti fisik berpengaruh signifikan terhadap kepuasan pengguna GoJek pada mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Alauddin Makassar. Variabel marketing mix yang paling berpengaruh terhadap kepuasan pengguna GoJek pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Alauddin Makassar adalah produk.

Tipe Item: Artikel
Subjek: 600 Teknologi dan Ilmu Terapan > 658 Manajemen Umum > 658.8 Marketing, Manajemen Distribusi
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: UPT Perpustakaan UIN Alauddin
Date Deposited: 06 Jun 2023 23:03
Last Modified: 06 Jun 2023 23:03
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/24046

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year