Hasmita, Hasmita (2017) Analisis Komparatif Kinerja Reksadana Saham Syariah dan Reksadana Saham Konvensional di Bursa Efek Indonesia (Pendekatan Metode Sharpe, Treynor, dan Jensen). Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.
|
Teks
HASMITA PDF 2.pdf Download (2MB) | Preview |
Abstrak
Populasi penelitian adalah reksadana saham syariah dan saham konvensional yang dinyatakan aktif diperdagangkan oleh BAPEPAM sampai tahun 2011. Sampel diambil menggunakan metode purposive sampling. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini terdiri atas tiga reksadana saham syariah dan tiga reksadana saham konvensional. Teknik analisis dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan Analisis Keuangan, yaitu metode Sharpe, metode Treynor. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa : (1) Kinerja reksadana saham konvensional lebih rendah dari kinerja IHSG sebagai tolak ukurnya; (2) Kinerja reksadana saham syariah lebih unggul dari kinerja JII sebagai tolak ukurnya; (3) Terdapat perbedaan kinerja antara reksadana saham konvensional dan reksadana saham syariah, dimana reksadana saham syariah memiliki kinerja yang lebih baik dibanding dengan kinerja reksadana saham konvensional. Adanya perbedaan kinerja antara reksadana saham konvensional dan reksadana saham syariah berimplikasi pada keputusan seorang investor menanamkan modalnya pada reksadana saham. Seorang investor tentunya cenderung memilih berinvestasi pada reksadana saham syariah dibanding reksadana saham konvensional
Tipe Item: | Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Subjek: | 600 Teknologi dan Ilmu Terapan > 658 Manajemen Umum |
Lembaga/Fakultas/Jurusan: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Manajemen |
Depositing User: | Denindia Dwinzhana |
Date Deposited: | 07 Jul 2017 05:01 |
Last Modified: | 07 Jul 2017 05:02 |
URI: | http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/2420 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year