Pengaruh Penggunaan Media Sosial Instagram terhadap Motivasi Belajar Mahasiswa Jurusan PAI Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Alauddin Makassar Angkatan 2019 dan 2020

Nurfadilah, Nurfadilah (2023) Pengaruh Penggunaan Media Sosial Instagram terhadap Motivasi Belajar Mahasiswa Jurusan PAI Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Alauddin Makassar Angkatan 2019 dan 2020. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
Pengaruh Penggunaan Media Sosial Instagram Terhadap Motivasi Belajar Mahasiswa Jurusan PAI FTK UINAM Angkatan 2019-2020.pdf

Download (857kB) | Preview

Abstrak

Jenis penelitian yang digunakan adalah kuantitatif yaitu penelitian yang menghasilkan beberapa temuan yang dapat dicapai dengan menggunakan beberapa prosedur statistic atau pengukuran. Dalam penelitian ini pendekatan yang digunakan adalah pendekatan psikologis dengan maksud pendekatan yang didasarkan pada kondisi objek yang akan diteliti dengan mempertimbangkan keadaan yang dihadapi, dan kegiatan mahasiswa dalam menggunakan media sosial Instagram sebagai motivasi belajar. Untuk menguji signifikansi dengan membandingkan rhitung dengan rtabel dari hasil di atas, diperoleh rhitung lebih besar daripada rtabel. Dapat dilihat bahwa untuk n = 29, taraf kesalahan rtabel (5%) df = n-2 = 29-2 = 27, sehingga rtabel = 0,367 berdasarkan analisis yang diperoleh, maka diketahui rhitung lebih besar dari rtabel atau 0,986 ≥ 0,367 maka dapat disimpulkan bahwa penggunaan media sosial Instagram berkorelasi positif terhadap motivasi belajar Mahasiswa Jurusan PAI Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Alauddin Makassar Angkatan 2019 dan 2020. Berdasarkan perhitungan menggunakan rumus koefisien determinasi didapatkan hasil sebesar 97% yang artinya kontribusi penggunaan media sosial terhadap motivasi belajar Mahasiswa Jurusan PAI Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Alauddin Makassar Angkatan 2019 dan 2020 adalah sebesar 97% sedangkan 3% hasil belajar peserta didik dipengaruhi oleh faktor lain.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Kata Kunci: Pendidikan; media sosial; Instagram; motivasi belajar; mahasiswa jurusan PAI; perguruan tinggi
Subjek: 300 Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > 370.1 Filsafat dan Teori Pendidikan > 370.15 Psikologi Pendidikan
300 Ilmu Sosial > 378 Pendidikan Tinggi, Unversitas
300 Ilmu Sosial > 378 Pendidikan Tinggi, Unversitas > 378.1 Organisasi dan Aktivitas di Perguruan Tinggi
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Irawati Irawati
Date Deposited: 22 Aug 2023 02:12
Last Modified: 22 Aug 2023 02:25
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/24590

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year