Implementasi Protokol Kesehatan dalam Pembelajaran Luring pada Masa New Normal di SMA Negeri 10 Makassar Kelurahan Tamangapa Kecamatan Manggala

Qadri. R, Muhammad Nur (2022) Implementasi Protokol Kesehatan dalam Pembelajaran Luring pada Masa New Normal di SMA Negeri 10 Makassar Kelurahan Tamangapa Kecamatan Manggala. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
MIHAMMAD NUR QADRI_70200117071.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstrak

Sekolah merupakan salah satu tempat yang memiliki potensi cukup besar dalam penyebaran Covid-19. Berdasarkan surat edaran keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Menteri Agama, Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia tentang aturan pelaksanaan pembelajaran di Masa Pandemi Covid-19, menyatakan bahwa pembelajaran semester gasal tahun 2021/2022 dilakukan dengan menerapkan protokol kesehatan. Adapun beberapa hal yang berpotensi besar dalam penularan virus di sekolah yaitu kurang disiplinnya pihak sekolah dalam implementasi protokol kesehatan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui implementasi protokol kesehatan dalam pembelajaran luring di SMA Negeri 10 Makassar. Jenis penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Informan dalam penelitian berjumlah 12 orang yaitu terdiri dari 1 orang informan kunci (kepala sekolah) dan 11 orang informan utama (3 orang guru dan 8 orang siswa) yang berada di SMA Negeri 10 Makassar. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa implementasi protokol kesehatan dalam pembelajaran luring di SMA Negeri 10 Makassar sudah dilaksanakan dengan sangat baik. Namun masih terdapat beberapa siswa yang merasa keberatan dalam penerapan protokol kesehatan seperti memakai masker saat pembelajaran di dalam kelas dan dapat menambah waktu pembelajaran di sekolah agar siswa lebih memahami materi yang disampaikan dan memaksimalkan sanksi yang diberikan kepada siswa yang melanggar protokol kesehatan. Selain itu, diharapkan juga kepada siswa agar dapat mengubah kebiasaan lama dari yang tidak disiplin protokol kesehatan menjadi taat dengan protokol kesehatan dan bagi siswa yang sudah disiplin protokol kesehatan, agar dapat mengajar temantemannya yang masih belum memiliki kesadaran supaya menerapkan protokol kesehatan.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Kata Kunci: Implementasi Protokol Kesehatan; Pembelajaran Luring di Sekolah
Subjek: 600 Teknologi dan Ilmu Terapan > 613 Ilmu Kesehatan Umum, Kesehatan Individu, Promosi Kesehatan, Higienis Umum > 613.1 Faktor Lingkungan yang Mempengaruhi Promosi Kesehatan
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan > Kesehatan Masyarakat
Depositing User: Hijrana Bahar
Date Deposited: 11 Dec 2023 01:28
Last Modified: 11 Dec 2023 01:28
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/24989

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year