Gulūl dalam Hadis Nabi SAW. dan Relevansinya dengan Upaya Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi

Zain, Abdul Rahman (2021) Gulūl dalam Hadis Nabi SAW. dan Relevansinya dengan Upaya Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi. Doktoral (S3) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img] Teks
ABDUL RAHMAN ZAIN_80100316011.pdf
Restricted to Editor dan Pengelola Repositori Saja

Download (2MB)

Abstrak

Hasil penelitian sebagai berikut: (1) Hadis-hadis tentang gulūl diklasifikasikan dalam empat bagian. Pertama, hakikat perbuatan gulūl. Kedua, bentuk-bentuk perilaku gulūl. Ketiga, pencegahan perbuatan gulūl. Keempat, sanksi pelaku gulūl. Selain term gulūl, terdapat juga term yang sinonim dengan gulūl yang terkait dengan korupsi, yaitu risywah (rasywah) dan as\arah (nepotisme). (2) Kualitas sanad dan matan hadis-hadis Nabi saw. tentang gulūl dan sinonimnya bervariasi. Enam hadis sahih, baik sanad maupun matannya, yaitu : hakikat perbuatan gulūl berupa pengambilan harta di luar gaji, gulūl dalam ganimah berupa ‘aba>’ah (mantel), syamlah (kain penutup) dan syira>k (seutas tali), gulūl di luar ganimah berupa penggelapan (hasil) pekerjaan, sanksi pelaku gulūl berupa tidak diterima sedekah dari hasil gulūl dan gulūl menghalangi pelakunya masuk surga. Empat hadis yang sanadnya h}asan dan matanya sahih, yaitu gulūl dalam ganimah berupa h}araz (manik-manik), burdah (selimut), gulūl di luar ganimah berupa pengambilan lahan (tanah), dan jenazah pelaku gulūl tidak disalatkan oleh kepala negara/pemimpin. Tiga hadis yang sanadnya ḍa‘īf dan matannya sahih, yaitu pengambilan harta kekayaan publik, hadiah kepada pejabat publik, dan pencegahan perbuatan gulūl berupa larangan melindungi pelaku gulūl. Satu hadis yang sanadnya ḍa‘īf, sub-matan hadis tentang memukul pelaku gulūl sahih dan sub- matan hadis tentang membakar harta pelaku gulūl ḍa‘īf (terkandung syāẓ dan ‘illat). Sedangkan hadis yang sinonim dengan gulūl berupa kolusi (rasywah) dan nepotisme (aṣarah) berkualitas sahih, baik sanad maupun matannya. (3) Dalam pemahaman hadis, gulūl merupakan suatu pengkhianatan terhadap harta, baik ganimah maupun selain ganimah. Pengkhianatan terhadap harta ganimah disebut gulūl secara mikro. Sedangkan pengkhianatan terhadap harta selain ganimah disebut gulūl secara makro. Sanksi hukum pelaku gulūl dalam hadis Nabi saw. berupa sanksi moral, baik di dunia maupun di akhirat. Sanksi akhirat lebih banyak disebutkan dari pada sanksi dunia. Hal ini memberi petunjuk adanya kriminalisasi gulūl oleh Nabi saw. yang berbentuk sanksi moral. Perbuatan gulūl di masa Nabi saw. masih sederhana sehingga lebih banyak menyebut sanksi moral. Kriminalisasi gulūl dapat ditingkatkan sanksinya dari sanksi moral ke tindakan refresif, sesuai karakteristik jarimah takzir yang memiliki ciri khas dalam pemberlakuannya. (4) Relevansi gulūl dengan upaya pemberantasan Tipikor yaitu penggelapan dalam jabatan dan gratifikasi. Korupsi yang terkait dengan penggelapan dalam jabatan merupakan hakikat gulūl dalam hadis. Sedangkan korupsi yang terkait dengan gratifikasi merupakan bentuk gulūl dalam hadis. Keduanya menjadi perhatian besar dalam upaya pemberantasan Tipikor dalam hadis. Sebagai implikasi, tindakan pencegahan dan penindakan sebagai upaya pemberantasan tindak pidana korupsi. Untuk itu segera dilakukan transformasi norma hukum yang terdapat dalam hadis ahkam ke dalam konstitusi dan undang-undang untuk memperbaharui norma hukum dan sanksi bagi pelaku gulūl dan tindak pidana korupsi di Indonesia.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Doktoral (S3))
Kata Kunci: Tindakan Kriminal
Subjek: 200 Agama > 2X4 Fiqih, Hukum Islam > 2X4.5 Hukum Pidana Islam, Jinayat > 2X4.59 Perjudian > 2X4.592 Korupsi, Kolusi, Nepotisme
300 Ilmu Sosial > 364 Kriminologi > 364.1 Tindakan Kriminal, Kejahatan
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Program Pascasarjana > Disertasi > Hadis
Depositing User: Hijrana Bahar
Date Deposited: 21 Dec 2023 04:22
Last Modified: 21 Dec 2023 04:22
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/25172

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year