Quraini, Lina Fitrah (2023) Implementasi Prinsip–Prinsip Manajemen Keuangan Pendidikan di MTsN 1 Sidrap. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.
|
Teks
Implementasi Prinsip-Prinsip Manajemen Keuangan Pendidikan di MTsN 1 Sidrap.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstrak
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa sumber pendapatan dari Dana Bos. Selanjutnya penerapan prinsip transparansi belum secara maksimal diterapkan karena data keuangan secara rinci bisa dilihat jika ada permintaan. Prinsip akuntabilitas dilaksanakan sesuai dengan RKAM (Rencana Kerja dan Anggaran Madrasah) yang telah disepakati dan dipertanggungjawabkan melalui laporan yang dibuat sebanyak tiga kali dalam setahun, Hal tersebut diawasi oleh Kanwil Kementerian Agama Sulsel dan Dirjen Pendis Pusat. Prinsip efektivitas telah terlaksana berdasarkan alokasi anggaran sesuai dengan delapan Standar Nasional Pendidikan yang tepat sasaran baik untuk tenaga pendidik dan tenaga kependidikan serta peserta didik. Prinsip efisiensi dilaksanakan berdasarkan ketepatan waktu sesuai dengan RKAM (Rencana Kerja dan Anggaran Madrasah) dengan sasaran yang meliputi peserta didik, tenaga pendidik serta sarana dan prasarana kemudian pelaporan yang rinci sesuai dengan RKAM (Rencana Kerja dan Anggaran Madrasah). Kemudian prinsip keadilan dilaksanakan berdasarkan pemerataan alokasi dana sesuai dengan UU No.4 Tahun 2022. Adapun faktor penghambat penerapan prinsip-prinsip manajemen keuangan Pendidikan yaitu jaringan internet yang kurang efektif. Faktor pendukung penerapannya adalah adanya aplikasi yang memudahkan dalam membuat format yang sesuai dengan Standar Nasional Pendidikan dan adanya hubungan yang sinergis antara kepala madrasah, wakil kepala madrasah, bendahara, para staf, guru dan komite dalam perencanaan, penerapan dan pertanggungjawaban RKAM (Rencana Kerja dan Anggaran Madrasah) di madrasah.
Tipe Item: | Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Kata Kunci: | Prinsip-prinsip manajemen keuangan; manajemen pendidikan |
Subjek: | 200 Agama > 2X7 Filsafat dan Pengembangannya > 2X7.3 Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Islam, Sekolah Islam > 2X7.331 Madrasah Tsanawiyah 300 Ilmu Sosial > 371 Institusi Pendidikan, Sekolah dan Aktifitasnya > 371.2 Administrasi Sekolah, Administrasi Pendidikan 300 Ilmu Sosial > 379 Peraturan-peraturan Pendidikan > 379.1 Anggaran Pendidikan |
Lembaga/Fakultas/Jurusan: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam |
Depositing User: | Irawati Irawati |
Date Deposited: | 18 Jan 2024 05:42 |
Last Modified: | 18 Jan 2024 05:42 |
URI: | http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/25616 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year