Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat Melalui Masjid di Kabupaten Bone Sulawesi Selatan

Mutalib, Ahmad Abdul (2022) Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat Melalui Masjid di Kabupaten Bone Sulawesi Selatan. Doktoral (S3) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img] Teks
AHMAD ABDUL MUTALIB_80100318029.pdf
Restricted to Editor dan Pengelola Repositori Saja

Download (1MB)

Abstrak

Hasil penelitian menunjukkan bahwa:1) Peran dan fungsi masjid dalam pemberdayaan ekonomi masyarakat adalah melalui: pemberdayaan koperasi umat, pemanfaatan usaha percetakan, klinik kesehatan, penyewaan aula serbaguna, usaha laundry, usaha kuliner, dan pendidikan TK/TPA; 2) faktor penghambat pember-dayaan ekonomi masyarakat melalui masjid adalah: persepsi (pemahaman) yang keliru, kurangnya pendekatan kepada tokoh agama dan masyarakat, keterbatasan sumber daya manusia (SDM), keterbatasan modal, dan letak masjid yang kurang strategis; dan 3) strategi yang tepat dilakukan adalah menjadikan masjid sebagai sentra kegiatan ekonomi, di samping sebagai tempat ibadah ritual, memilih ta'mir /pengurus masjid yang memiliki kompetensi dalam mengelola masjid sebagai pusat bisnis dan dapat dipercaya, pembentukan Koperasi, BMT, atau Lembaga Ekonomi, pemanfaatan sarana dan lokasi masjid sebagai fasilitas jasa yang disewakan. Implikasi penelitian ini perlunya mengembalikan fungsi dan peran masjid minimal selain sebagai pusat pembinaan kegiatan ritual keagamaan juga sebagai pusat kegiatan ekonomi umat, sehingga diperlukan sinergi antara masyarakat, pemerintah dan takmir yang kompeten dan berintegritas dalam memakmurkan sekaligus menjadikan masjid sebagai pusat kegiatan dan pemberdayaan ekonomi secara profesional dan proporsional.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Doktoral (S3))
Kata Kunci: Pemberdayaan Ekonomi; Manajemen Masjid; Ibadah; dan Masyarakat
Subjek: 200 Agama > 2X6 Sosial dan Budaya Islam > 2X6.3 Ekonomi Islam, Sistem Ekonomi Islam
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Program Pascasarjana > Disertasi > Ekonomi Islam
Depositing User: Hijrana Bahar
Date Deposited: 25 Jan 2024 05:13
Last Modified: 25 Jan 2024 05:13
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/25722

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year