Tradisi Kalompoang Kalattuang di Desa Paranglompoa Kabupaten Gowa

Jannah, Miftahul (2023) Tradisi Kalompoang Kalattuang di Desa Paranglompoa Kabupaten Gowa. Magister (S2) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
MIFTAHUL JANNAH_80800220012.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstrak

Hasil penelitian ini menunjukkan beberapa poin penting dalam tradisi Kalompoang Kalattuang yang perlu diketahui, yaitu 1) Proses tradisi Kalompoang Kalattuang terdiri dari 3 yaitu tahapan sebelum pelaksanaan, tahapan pelaksanaan, dan tahapan penutup 2) makna simbol yang terkandung di dalam Tradisi Kalompoang Kalattuang di Desa Paranglompoa Kecamatan Bontolempangan Kabupaten Gowa yaitu Alu dan Assung sebagai makna pensucian gabah dalam artian masih terikat dengan batangnya dan terhubung dengan tanah, Dato’ (laki-laki) sebagai lambang kejayaan dan Dato’ (perempuan) sebagai lambang Kemakmuran, Baju Bodo Baju tertua sebagai simbol perlindungan sebagai harga diri dan moral, Lipa Sa’be (sarung sutra) perempuan Sarung ini melambangkan keterampilan dan ketekunan, Sima’ mengandung simbol perlindungan dari niat jahat, Bangkara’ (mahkota di kepala) mempunyai makna sebagai suatu bentuk kehidupan yang cerah dan kokoh, Rante (kalung) bentuk kerjasama,kebersamaan untuk membina dan mengembangkan ekonomi masyarakat demi kebahagiaan hidup bersama, Ponto (gelang) perempuan Makna dari gelang yang halus dan tidak terukir adalah sifat halus dari wanita yang memakainya, Ponto naga Makna kekuatan yang maha dahsyat dari makhluk tersebut dan sebagai lambang pemilik kekayaaan, Sele’ (Kris) Simbol pengayoman dan perlindunga, Jasi’ tutu’ (Jas tutup) Pakaian adat makassar saat menghadiri upacara adat. disebut jasi' tutu karena sesui dengan bentuknya yang tertutup, Paconro’ Pakaian penutup kepala, berupa lilitan kain khas masyarakat Makassar. Warna merah dari patonro merupakan simbol dari semangat dan gairah, Lipa’ Sa’be (sarung sutra) laki-laki Motif Cura’ Labba (kotak-kotak) Lipa’ Sa’be sebagi simbol appa sulapa’ (tanah,air,udara dan angin), Ranjang ca’dia (ranjang keci) Simbol menyatukan masyarakat, (Accera’) Pemotongan hewan bentuk panya’bi mae ri kalompoang Sebagai tanda kebahagian dan perhomatan kepada leluhur dan membunuh safat-sifat hewani yang ada dalam tubuh manusia dan Do'a bersama dari tradisi Kalompoang Kalattuang ini adalah sebagai bentuk rasa syukur masyarakat kepada Tuhan atas rezeki hasil panen yang melimpah dan atas hajad yang terkabul dan gar terhindar dari marabahaya akan musibah hama padi masyarakat. Implikasi dari Penelitian ini 1) Bagi tokoh agama dan tokoh masyarakat hendaknya memberikan pemahaman yang lebih mendalam lagi mengenai tradisi Kalompoang Kalattuang khususnya bagi masyarakat yang beragama Islam, agar jangan sampai masyarakat dan generasi-generasi penerus yang ada di Dusun tersebut mengagung-agungkan selain Allah Swt sebagai pemberi rezeki ketika mengadakan tradisi ini supaya masyarakat bisa menjalankannya sesui syari'at Islam. 2) Bagi tokoh pemerintahan setempat hendaknya benar-benar mengayomi semua pemeluk agama/umat beragama secara adil. Adil dalam arti memeberikan kedudukan, bagian atau fasilitas serta perlakuan sesui dengan kenyataaan dan kondisi yang ada.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Magister (S2))
Kata Kunci: Tradisi Kalompoang Kalattuang
Subjek: 300 Ilmu Sosial > 392 Adat Istiadat Setempat
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Program Pascasarjana > Tesis
Depositing User: Hijrana Bahar
Date Deposited: 22 Feb 2024 07:02
Last Modified: 22 Feb 2024 07:02
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/25891

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year