Pola Pendidikan Islam pada Anak Masyarakat Suku Bajo di Kota Kendari

Herman, Herman (2014) Pola Pendidikan Islam pada Anak Masyarakat Suku Bajo di Kota Kendari. Doktoral (S3) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img] Teks
herman disertasi.pdf
Restricted to Editor dan Pengelola Repositori Saja

Download (1MB)

Abstrak

Penelitian ini adalah penelitian lapangan yang bersifat deskriptif kualitatif dengan pendekatan interaksi simbolik, fenomenologis, yuridis normatif, dan psikologis. Sumber data penelitian ini terdiri dari tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pendidikan dan masyarakat Suku Bajo sebagai informan. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan instrumen atau daftar pertanyaan, wawancara, observasi partisipatif, dokumentasi, dan penelusuran referensi. Teknik analisis/pengolahan data bersifat deskriptif kualitatif dengan menggunakan 3 tahapan yaitu; 1) reduksi data, 2)display data, dan 3) verifikasi data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pertama, pola pendidikan Islam pada anak masyarakat Suku Bajo di Kota Kendari dilakukan dengan memperbaiki taraf hidup, meningkatkan kemampuan dan pengetahuan, serta mengangkat harkat dan martabat mereka, melakukan pemberdayaan dan pendampingan melalui pendidikan Islam, dan pendidikan Islam dapat memberi kemampuan praktis, yakni baca tulis al-Qur’an dan hitung, penanaman nilai-nilai keimanan, keteladanan dan pemberian nasehat serta keterampilan-keterampilan khusus, penanaman pengetahuan tentang prinsip-prinsip ekologi lewat pengalaman belajar secara konkret. Dari semua faktor pendukung penerapan pendidikan Islam dalam pembentukan dan penanaman nilai-nilai keislaman pada anak masyarakat Suku Bajo di Kota Kendari yaitu; pertama, pendirian lembaga pendidikan yang diletakkan di perkampungan Suku Bajo. Hal ini dilakukan dengan pembangunan sesuai dunia dan kepentingan Suku Bajo di Kota Kendari, kedua, sikap dan komitmen yang tinggi dan partisipasi dari berbagai pihak baik pemerintah maupun tokoh agama yang ada di Kota Kendari dan sumbangsih dari masyarakat dalam pengembangan dan pemberdayaan masyarakat pesisir, ketiga, penciptaan iklim untuk meningkatkan penghasilan suku Bajo di Kendari yang bermukim di pesisir pantai. Adapun faktor penghambat meliputi kurangnya akses dan kesadaran untuk sekolah peserta didik karena seringnya dilibatkan anak usia sekolah mencari rezeki di laut serta kurangnya peduli sebagian orang tua terhadap pendidikan anak-anaknya. Pendidikan, yang menjadi problema adalah belum adanya suku Bajo yang menjadi guru bagi sukunya sendiri, dan faktor tujuan, bagi suku Bajo belum memiliki tujuan yang jelas dalam belajar dan bersekolah. Ketiga bahwa dalam rangka pemberdayaan masyarakat Bajo di Kendari pada aspek pendidikan, sedikitnya ada dua macam konstribusi perspektif yang lazim digunakan untuk mendekati masalah di masyarakat Bajo khususnya pada aspek pendidikan di Kota Kendari, yaitu pertama, perspektif kultural, dan kedua, perspektif struktural Implikasi penelitian ini adalah pertama, bahwa pelaksanaan pendidikan Islam pada suku Bajo ditinjau dalam berbagai aspek dan pemberlakuannya dapat dikembangkan berdasarkan perkembangan dunia pendidikan Islam yang sekarang masih bervariatif, kedua, pola pendidikan Islam secara informal, formal dan non formal pada Suku Bajo di Kota Kendari, agar dapat di intensifkan terutama pendidikan Islam yang bertumpu pada pengajian al-Qur’an, penanaman nilai-nilai keimanan, keteladan dan hikayat-hikayat orang saleh sehingga anak-anak Suku Bajo secara pelan-pelan dapat membaca al-Qur’an secara tartil dan memahami pentingnya shalat, keteladan untuk memiliki akhlak mulia, dan pola pendidikan Islam dalam masyarakat Bajo di Kota Kendari dapat dilakukan dalam bentuk pesanteren kilat, majelis taklim dan pengajian rutin sebagai kegiatan tokoh agama yang berada di sekitar permukiman Suku Bajo di Kendari sehingga pemahaman nilai agama dan kesadaran tentang pendidikan Islam dapat dipahami secara kondisional, damai dan bersahabat, sehingga dapat mewujudkan Islam sebagai ajaran damai-rahmatan lil alamin.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Doktoral (S3))
Subjek: 200 Agama > 2X4 Fiqih, Hukum Islam > 2X4.3 Hukum Keluarga, Hukum Perkawinan, Hukum Pernikahan Menurut Islam, Munakahat
200 Agama > 2X7 Filsafat dan Pengembangannya > 2X7.3 Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Islam, Sekolah Islam
600 Teknologi dan Ilmu Terapan > 649 Mengasuh anak; perawatan di rumah bagi orang sakit dan penderita cacat > 649.1 Mengasuh Anak
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Program Pascasarjana > Disertasi > Pendidikan dan Keguruan
Depositing User: Users 5 not found.
Date Deposited: 14 Jun 2017 06:27
Last Modified: 05 May 2018 09:35
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/2608

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year