Amalia A, Reski (2022) Pelecehan Seksual Melalui Permainan Roleplayer Virtual di Twitter dalam Perspektif Hukum Islam. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.
|
Teks
10100118109_RESKI AMALIA. A.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstrak
Hasil dari penelitian yang dilakukan oleh Penulis yaitu 1) Bentuk-bentuk pelecehan seksual melalui sebuah permainan peran ialah yang pertama pelecehan terhadap face claim/karakter yang dipakai, contohnya: Memakai profil selebritas dan memposting foto dengan hal yang sensual; Pelecehan yang terjadi melalui sebuah base. Kedua, menggunakan idol untuk fantasi seksual, dan Ketiga menjadikan selebritas sebagai orang yang vulgar. 2) Perspektif hukum Islam tentang permainan roleplayer ialah termasuk dengan tasyabbuh. Pemain roleplayer meniru seorang kaum, mengikut tingkah laku, sifat, dan kebiasaannya. Pelecehan seksual dalam perspektif hukum Islam adalah zina. Alquran menyebut pelecehan seksual baik fisik maupun non fisik sebagai “ar-rafast” dan “fakhisyah”. Implikasi dari penelitian ialah penelitian ini diharapkan menjadi informasi kepada para wali untuk selalu mengarahkan pergaulan anak di lingkungannya. Orang tua juga hendaknya mengedukasi pendidikan tentang seks untuk anak agar dapat menjaga diri dari kemungkinan terjadinya pelecehan seksual. Kepada KPAI dan Polisi diharapkan lebih peduli pada kasus pelecehan seksual. Pemain roleplayer harus menjaga karakter agar tidak menimbulkan kerugian terhadap orang lain dan tidak merusak image karakter. Pemain roleplayer juga harus bijak dalam menggunakan sosial media.
Tipe Item: | Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Kata Kunci: | Pelecehan Seksual; Hukum Islam |
Subjek: | 200 Agama > 2X4 Fiqih, Hukum Islam > 2X4.5 Hukum Pidana Islam, Jinayat > 2X4.542 Perkosaan dan Kekerasan Seksual |
Lembaga/Fakultas/Jurusan: | Fakultas Syari'ah dan Hukum > Hukum Acara Peradilan dan Kekeluargaan |
Depositing User: | Haruddin . |
Date Deposited: | 06 Mar 2024 06:08 |
Last Modified: | 06 Mar 2024 06:08 |
URI: | http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/26307 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year