Hasnawati, Hasnawati (2015) Implementasi Multiple Intelligences System dalam Membina Karakter Peserta Didik di Sekolah Rakyat Cakrawala Makassar. Magister (S2) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.
|
Teks
HASNAWATI_80100211021.pdf Download (858kB) | Preview |
Abstrak
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Implementasi Multiple Intelligences System meliputi 3 hal yaitu input, proses dan output. Dalam hal input, penerimaan peserta didik berdasarkan pada kuota yang akan diterima. Pembagian kelas berdasarkan usia. Selanjutnya, guru mendeteksi jenis kecerdasan peserta didik dengan melihat tingkah laku dan kecenderungannya. Dalam hal proses, guru tidak membuat lesson plann atau RPP. Guru menggunakan strategi Fun learning. Dalam hal output, penilaian peserta didik meliputi 3 aspek, yaitu kognitif, afektif dan psikomotorik. 2) Dalam pembinaan karakter peserta didik, menekankan pada akhlak yang dimulai dari hal-hal yang sederhana seperti menanamkan kejujuran, tanggung jawab, disiplin dan kerjasama. 3) Faktor pendukung dalam pembinaan karakteradalah guru-guru yang sabar dalam membina dan mendidik mereka. Sementara faktor penghambat adalah, orang tua tidak bisa menjadi contoh tauladan, lingkungan masyarakat yang kurang mendukung. Karakter-karakter yang kurang baik sudahmenjadi kebiasaan anak-anak, maka untuk mengubahnya agak susah, walaupun itbukan sesuatu yang mustahil. Tidak ada kesinambungan pendidikan antara guru danorang tua, antara sekolah dan keluarga. Kurangnya partisipasi dari orang tua baidalam membina maupun dalam membayar uang sekolah anaknya serta tidak memiliki ahli psikologi. 4) Hasil dari proses implementasi multiple intelligence system dalam pembinaan karakter peserta didik di Sekolah Rakyat CakrawalaMakassar menunjukkan bahwa pada dasarnya mereka telah menerapkannya dengan baik, hanya saja ada beberapa hal yang belum diterapkan, seperti pembagian kelasyang belum berdasarkan kecenderungan kecerdasan, belum melakukan tes MIR, guru tidak membuat RPP. Sementara, dalam pembinaan karakter, masih memiliki banyak kendala. Implikasi dari penelitian ini adalah diharapkan bisa memberikan sumbangsipemikiran kepada orang tua, guru, sekolah serta masyarakat dalam mengembangkan seluruh jenis kecerdasan demi terwujudnya karakter-karakter unggul.
Tipe Item: | Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Magister (S2)) |
---|---|
Subjek: | 200 Agama > 2X7 Filsafat dan Pengembangannya > 2X7.3 Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Islam, Sekolah Islam |
Lembaga/Fakultas/Jurusan: | Program Pascasarjana > Tesis > Dirasah Islamiyah |
Depositing User: | Hijrana Bahar |
Date Deposited: | 26 Mar 2024 05:41 |
Last Modified: | 26 Mar 2024 05:41 |
URI: | http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/26455 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year