Strategi Pembelajaran Anak Berkebutuhan Khusus di Kelas 4 Madrasah Ibtidaiyah Al-Ikhlas Bahomohoni Kecamatan Morowali

Rusdan, Muhammad Khaidir (2023) Strategi Pembelajaran Anak Berkebutuhan Khusus di Kelas 4 Madrasah Ibtidaiyah Al-Ikhlas Bahomohoni Kecamatan Morowali. Magister (S2) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
80200221129_Muhammad Khaidir Rusdan.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstrak

Hasil Penelitian peserta didik yang berbutuhan khusus di kelas 4 A dan 4B adalah jenis Tunagrahita. Anak tunagrahita adalah suatu kondisi anak yang mengalami kesulitan dan keterbatasan perkembangan mental-intelektual dan ketidakcakapan dalam komunikasi sosial di bawah rata-rata, sehingga mengalami hambatan dalam menyelesaikan tugas-tugasnya. Seseorang dikatakan tunagrahita apabila memiliki tiga indikator, yaitu: (1) keterhambatan fungsi kecerdasan secara umum atau di bawah rata-rata, (2) Ketidakmampuan dalam perilaku sosial/adaptif, dan (3) Hambatan perilaku sosial/adaptif terjadi pada usia 13 perkembangan yaitu sampai dengan usia 18 tahun.6 Berdasarkan tingkat kecerdasannya, anak tunagrahita diklasifikasikan menjadi empat, yaitu: 1) Tunagrahita ringan, yaitu seseorang yang memiliki IQ 55-70 2) Tunagrahita sedang, seseorang dengan IQ 40-55 3) Tunagrahita berat, seseorang yang memiliki IQ 25-40 4) Tunagrahita berat sekali, yaitu seseorang yang memiliki IQ < 25. Strategi pembelajaran untuk peserta didik kelas 4 yang berkebutuhan khusus di Madrasah Ibtidaiyah Al-Ikhlas Bahomohoni Kabupaten Morowali harus menjadi perhatian bagi guru sebagai upaya pemerataan dan bentuk perwujudan pendidikan tanpa diskriminasi dimana anak berkebutuhan khusus dan anak-anak pada umumnya dapat memperoleh pendidikan yang sama. Pendidikan inklusi merupakan bentuk pelayanan pendidikan khusus yang mensyaratkan agar semua anak berkebutuhan khusus dapat menerima pendidikan yang setara dikelas biasa bersama teman-teman usianya. Selama ini anak – anak yang memiliki perbedaan kemampuan (difabel) disediakan fasilitas pendidikan khusus disesuaikan dengan derajat dan jenis difabelnya yang disebut dengan Sekolah Luar Biasa (SLB). Implikasi penelitian adalah Peserta didik yang memiliki kebutuhan khusus perlu pendampingan ektra dati guru karena peserta didik yang berkebutuhan khusus memiliki hak sama dengan pesert didik lainnya untuk memperoleh kesempatan yang sama dalam mengecap Pendidikan. Harapannya kepada semua sekolah ataupun madrasah yang ada di Indonesia untuk mengajak peserta didik lain untuk ikut membantu dalam memberi spirit peserta didik yang berkebutuhan khusus dengan tidak membully. Peserta didik lain yang memiliki kebutuhan khusus bukan pilihan tapi itu adalah takdir karena itu, menyikapi hal ini perlu kesabaran dan keikhlasan.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Magister (S2))
Subjek: 200 Agama > 2X7 Filsafat dan Pengembangannya > 2X7.3 Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Islam, Sekolah Islam > 2X7.31 Pendidikan Islam--Metoda, Sistem dan Media
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Program Pascasarjana > Tesis > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Hijrana Bahar
Date Deposited: 02 Apr 2024 02:53
Last Modified: 02 Apr 2024 02:53
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/26489

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year