Pengaruh Kualitas Tenaga Farmasi dalam Manajemen Farmasi Terhadap Mutu Layanan Kefarmasian

Muzdalifah, Alam (2023) Pengaruh Kualitas Tenaga Farmasi dalam Manajemen Farmasi Terhadap Mutu Layanan Kefarmasian. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img]
Preview
Teks
ALAM MUZDALIFAH_70100118014.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstrak

Manajemen farmasi di rumah sakit bertujuan untuk mewujudkan mutu layanan kefarmasian berupa ketersediaan perbekalan farmasi di rumah sakit setiap saat dibutuhkan, dalam jumlah yang cukup serta terjamin kualitasnya sehingga pelayanan kefarmasian selanjutnya dapat berjalan efektif dan efisien. Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat mutu layanan kefarmasian berupa kualitas dan ketersediaan perbekalan farmasi di RSUD Sinjai yang dilihat dari kualitas pengadaan perbekalan farmasi dengan metode ABC, persentase resep terlayani, jumlah perbekalan rusak/kadaluwarsa dan kesesuaian pengadaan dengan formularium rumah sakit serta pengaruh kualitas tenaga farmasi dalam manajemen farmasi terhadap mutu layanan kefarmasian. Metode analisis statistik yang digunakan yaitu analisis statistik deskriptif, analisis regresi linear sederhana dan analisis faktor dengan SPSS 20. Penelitian ini merupakan penelitian kombinasi dengan strategi eksplanatoris sekuensial, yaitu penelitian kuantitatif dilakukan diawal, kemudian dilanjutkan dengan penelitian kuanlitatif kemudian hasil analisis data kuantitatif dan kualitatif digabungkan untuk ditarik kesimpulan. Pengumpulan data dilakukan dengan telaah dokumen, wawancara dan pengambilan data kuesioner dengan teknik sampling jenuh, yaitu seluruh populasi dijadikan sampel. Sehingga responden kuesioner berjumlah 32 orang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas tenaga farmasi dalam manajemen farmasi berpengaruh signifkan terhadap mutu layanan kefarmasian dengan pengaruh sebesar 36%. Adapun indikator paling berpengaruh pada variabel kualitas tenaga farmasi dalam manajemen farmasi adalah Pemilihan Perbekalan Farmasi dengan loading factor 0.907. sedangkan indikator paling berpengaruh pada variabel mutu layanan kefarmasian adalah semua kebutuhan BHP dan Obat dalam resep selalu terpenuhi.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Kata Kunci: Rumah Sakit; Manajemen Farmasi; Analisis ABC; Mutu Layanan Kefarmasian; Tenaga Farmasi
Subjek: 600 Teknologi dan Ilmu Terapan > 615 Farmakologi dan Terapi Farmakologi
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan > Farmasi
Depositing User: Hijrana Bahar
Date Deposited: 25 Apr 2024 03:19
Last Modified: 25 Apr 2024 03:19
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/26680

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year