Sukriandi, Sukriandi (2023) Hubungan Supervisi Keperawatan dengan Kepuasan Kerja Perawat Pelaksana di Ruang Rawat Inap RSUD Haji Makassar. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.
|
Teks
SUKRIANDI_70300119042.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstrak
Latar belakang: Kepuasan kerja masih menjadi masalah dalam pelayanan keperawatan di dunia. Di beberapa negara, kepuasan kerja perawat masih rendah seperti di Shanghai (60,8%), Cina (54%), dan Indonesia (92,96%). Salah satu faktor yang berhubungan dengan kepuasan kerja perawat pelaksana adalah supervisi keperawatan yang merupakan kegiatan komunikasi dan interaksi antara supervisor dengan perawat pelaksana dalam memberikan bimbingan, dukungan, kepercayaan, dan bantuan agar perawat dapat meningkatkan keselamatan dan kualitas pelayanan kepada pasien atau kelompok. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana hubungan antara supervisi keperawatan dengan kepuasan kerja perawat pelaksana di ruang rawat inap RSUD Haji Makassar. Metode: Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan cross sectional study, teknik pengambilan sampel menggunakan proporsional random sampling dengan jumlah sampel sebanyak 83 orang perawat pelaksana, dan pengumpulan data untuk masing-masing variabel menggunakan kuesioner. Hasil: Berdasarkan hasil uji statistik dengan menggunakan uji spearman diperoleh nilai p value sebesar 0,010 (p<0,05) dengan kekuatan hubungan lemah dan arah positif yang berarti terdapat hubungan antara supervisi keperawatan dengan kepuasan kerja perawat pelaksana. Kesimpulan: Semakin baik pelaksanaan supervisi keperawatan maka semakin baik pula kepuasan kerja perawat pelaksana di ruang rawat inap RSUD Haji Makassar.
Tipe Item: | Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Kata Kunci: | Supervisi Keperawatan; Kepuasan Kerja; Perawat |
Subjek: | 600 Teknologi dan Ilmu Terapan > 610 Ilmu Kedokteran, Ilmu Pengobatan, dan Ilmu Kesehatan > 610.7 Metode Riset Penelitian dan Statistik Kedokteran, Metode Riset Penelitian dan Statistik Kesehatan > 610.73 Perawat dan Teknisi Asisten Layanan Medik |
Lembaga/Fakultas/Jurusan: | Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan > Keperawatan |
Depositing User: | Hijrana Bahar |
Date Deposited: | 06 May 2024 06:04 |
Last Modified: | 06 May 2024 06:04 |
URI: | http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/26758 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year