Tinjauan Filsafat Etika terhadap Pengguna Aplikasi Tiktok di Kelurahan Sungguminasa Kabupaten Gowa

Harifuddin, Abd. Azis (2021) Tinjauan Filsafat Etika terhadap Pengguna Aplikasi Tiktok di Kelurahan Sungguminasa Kabupaten Gowa. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img] Teks
ABD.AZIS HARIFUDDIN_30100117055.pdf

Download (1MB)

Abstrak

Berdasarkan penelitian ini ditemukan sebuah kesimpulan bahwa aplikasi tiktok Diluncurkan Pada bulan September 2016 dan selanjutnya dikembangkan oleh developer asal Tiongkok yang mengembangkan sayap bisnisnya di Indonesia yaitu ByteDance Inc. Zhang Yiming sebagai CEO (Chief Executive Officer). Tanggal 2 Agustus 2018 merupakan fondasi utama dalam sejarah tiktok. kemudian, kemunculan aplikasi tiktok sekarang di Kelurahan Sungguminasa mulai marak digunakan pada tahun 2019 sampai sekarang. Dengan perkembangan dari penggunaan aplikasi tiktok sekarang ini hampir semua kalangan masyarakat baik itu dari anak-anak, dewasa, dan Ibu-Ibu sebagai salah satu pengguna dari aplikasi tiktok. Penelitian ini menunjukkan adanya pengaruh positif yang sangat signifikan yaitu sebagai media informasi, promosi, dakwah juga sebagai sarana hiburan dan mengasah kreativitas. Sementara pengaruh yang kurang positif adalah rusaknya moral dan mental (syindrom tiktok), berkurangnya rasa malu, ajang pamer, menurunkan minat belajar para pelajar karena lebih fokus terhadap gadget. Terkait dengan hal tersebut filsafat etika memandang bahwa penggunaan aplikasi tiktok itu bisa memunculkan ketidaktenangan jiwa bagi para penggunannya. Oleh para filosof, seperti al-Gazali, ketidaktenangan ini melahirkan ketidakbahagiaan. Adapun yang menjadi implikasi dari hasil penelitian ini bahwa masyarakat di Kelurahan Sungguminasa Kabupaten Gowa mereka adalah termasuk pengguna aplikasi tiktok yang menggunakan aplikasi tersebut dengan sebaik-baiknya bukan sebaliknya. Memfungsikan media sosial tiktok sebagai media promosi dan iklan untuk kepentingannya. Kemudian, untuk para orang tua, keluarga dan para guru agar kiranya memberikan edukasi kepada anak-anak mengenai dampak yang bisa ditimbulkan oleh aplikasi tiktok. Diharapkan dengan sebuah usaha melakukan pedekatan secara halus dan tenang bisa lebih mempermudah mempengaruhi anak-anak untuk lebih bijak dan mawas diri dalam menggunakan sebuah aplikasi.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Subjek: 100 Filsafat dan Psikologi > 170 Etika dan Filsafat Moral
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Ushuluddin, Filsafat dan Politik > Aqidah dan Filsafat Islam
Depositing User: Hijrana Bahar
Date Deposited: 16 Aug 2024 08:06
Last Modified: 16 Aug 2024 08:06
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/27362

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year