Kampung Rewako: Pemberdayaan Masyarakat dan Arena Kepentingan Elit di Desa Paraikatte Kecamatan Bajeng Kabupaten Gowa

Syah, Nurul Fathwana (2021) Kampung Rewako: Pemberdayaan Masyarakat dan Arena Kepentingan Elit di Desa Paraikatte Kecamatan Bajeng Kabupaten Gowa. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img] Teks
NURUL FATHWANA_30600117033.pdf

Download (692kB)

Abstrak

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dalam proses pemberdayaan masyarakat dalam program kampong rewako dilakukan tahap pemberdayaan seperti tahap penyadaran, tahap transformasi, dan tahap peningkatan intelektual. Dalam tahap proses pemberdayaan ini kemudian menghasilkan kesuksesan yang dirasakan oleh masyarakat pelaksana program kampong rewako ini seperti adanya kebebasan mobilitas, kemampuan membeli komoditas kecil, kemampuan membeli komditas besar,terlibat dalam membuat keputusan-keputusan rumah tangga, adanya kebebasan relative dari dominasi keluarga, emiliki kesadaran hokum, terlibat dalam urusan politik,serta jaminan ekonomi dan kontribusi terhadap keluarga. Bentuk kepentingan elit dari program pemberdayaan kampung rewako yang dinilai sebagai strategi kampanye bentuk baru ini juga dapat di lihat dengan menggunakan persfektif kekuasaan power cube dengan melihat dari segi kekuasaan yang terlihat dan kekuasaan yang tersembunyi Implikasi dari penelitian ini yaitu : 1) Fungsi Keberadaan kampung rewako pada peningkatan SDM di Desa Paraikatte adalah mampu menopang dan memperbaiki kestabilitasan perekonomian masyarakat di tengah pandemic COVID-19. 2) Dalam mewujudkan tujuan program kampong rewako, dibutuhkan kerja sama antara setiap kalangan. 3) Penulis juga menyadari bahwa masih terdapat kekurangan dari penelitian ini, olehnya itu peneliti berharap semoga masih diberikan kesempatan dilain waktu untuk dapat melakukan penelitian ulang agar mampu menyempurnakan tujuan penelitian ini.

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Subjek: 300 Ilmu Sosial > 302 Interaksi Sosial
300 Ilmu Sosial > 302 Interaksi Sosial > 302.3 Interaksi Sosial dalam Kelompok
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Ushuluddin dan Filsafat > Ilmu Politik
Depositing User: Hijrana Bahar
Date Deposited: 31 Jul 2024 03:46
Last Modified: 31 Jul 2024 03:46
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/27455

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year