Strategi Abd Malik dalam Memenangkan Pemilihan Kepala Desa Balassuka Kecamatan Tombolo Pao Kabupaten Gowa Tahun 2016

Saiful, Saiful (2020) Strategi Abd Malik dalam Memenangkan Pemilihan Kepala Desa Balassuka Kecamatan Tombolo Pao Kabupaten Gowa Tahun 2016. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

[img] Teks
SAIFUL_30600115033.pdf

Download (1MB)

Abstrak

Penelitian ini dilaksanakan di Desa Balassuka Kecamatan Tombolo Pao Kabupaten Gowa Adapun Teori yang penulis gunakan dalam skripsi ini yaitu Teori Strategi, Teori kepemimpinan, dan Teori Perilaku Politik (Behavioral). Penelitian ini menggunakan jenis penelitian Kualitatif yang bertujuan untuk mendiskripsikan atau menggambarkan secara akurat Strategi Bapak Abd Malik dalam Memenangkan Pemilihan Kepala Desa Balassuka. Adapun tehnik pengumpulan data yang penulis gunakan dalam penelitian ini yakni observasi, wawancara mendalam dan studi dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa, Strategi Abd Malik dalam Pemilihan Kepala Desa Balassuka Kecamatan Tombolo Pao Kabupaten Gowa Tahun 2016 mempunyai 3 strategi yaitu, (1) Organisasi, (2) Sosial, dan (3) Keluarga. Ketiga faktor tersebut menjadi modal yang sangat penting bagi Bapak Abd Malik untuk maju sebagai calon kepala desa yang keduakalinya dan bahkan, gaya kepemimpinan Abd Malik selama menjabat sebagai kepala desa diperiode pertama yaitu bernuansa religius, mengedepankan pembangunan, dan terbuka. Implikasi penelitian ini adalah Semua orang mempunyai cara untuk mendapatkan kekuasaan akan tetapi tidak berbagai cara hal yang paling penting adalah dengan memperlihatkan kepribadian kapada banyak orang sebelum mengabdi ke masyarakat. Perlunya pengenalan politik terhadap masyarakat sehingga kesadaran partisipasi politik masyarakat mampu memberikan sebuah perubahan yang bisa mewujudkan cita-cita bersama.menjadikan masyarakat sebagai pemilih cerdas dan mampu menilai kepribadian dan sikap aktor politik sehingga negara ini terhindar dari KKN (Korupsi Kolusi dan Nepotisme).

Tipe Item: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1))
Subjek: 300 Ilmu Sosial > 342 Hukum Tata Negara
Lembaga/Fakultas/Jurusan: Fakultas Ushuluddin dan Filsafat > Ilmu Politik
Depositing User: Hijrana Bahar
Date Deposited: 31 Jul 2024 02:31
Last Modified: 31 Jul 2024 02:31
URI: http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/27465

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year