Adelia, Lani (2023) Politik dan Gender: Studi atas Sikap Pemerintah terhadap Praktik Homoseksual di Kelurahan Tanjung Kecamatan Rasanae Barat Kota Bima. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.
Teks
LANI ADELIA_30600119108.pdf Download (927kB) |
Abstrak
Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa pemerintah kelurahan Tanjung mengatakan tidak ada peraturan daerah, surat edaran, pemerintah menyikapi dengan tegas untuk tidak memberi ruang dan menghentikan segala kegiatan yang dilakukan oleh kaum waria atas perintah Kesbangpol, seperti pesta waria dan perayaan-perayaan yang dilakukan oleh kelompok waria tersebut. Dampak dari praktik homoseksual tersebut waria terjangkit penyakit HIV dan juga anak-anak remaja terkena dampak dari mereka yang tidak mengenal waria berubah menjadi waria. Usaha yang harus dilakukan pemerintah dalam menangani perilaku homoseksual adalah pengawasan terhadap kaum homoseksual untuk tidak memberikan ruang kepada kaum homoseksual, memberikan norma hukum yang tegas terkait perilaku homoseksual sehingga memiliki efek jera, perlu adanya kerjasama antar pemangku kepentingan di pusat dan daerah untuk mengkampanye dampak homoseksual, perlunya sosialisasi dan rehabilitas sebagai metode pencegahan maraknya homoseksual dikalangan masyarakat Adapun implikasi dari penelitian ini yakni Harapannya, pemerintah daerah Bima untuk terus mengontrol para kaum homoseksual agar daerah Bima dapat dipandang baik. Homoseksual harusnya jangan dibiarkan terjadi karena homoseksual adalah salah satu perbuatan yang dapat merusak agama, kesehatan dan lain sebagainya sehingga membawa dampak negatif untuk orang lain. Dengan demikian masyarakat juga harus paham tentang homoseksual. Oleh karena itu pemerintah adalah garda terdepan untuk mencegah agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan dari perilaku homoseksual.
Tipe Item: | Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Subjek: | 300 Ilmu Sosial > 320 Ilmu Politik 300 Ilmu Sosial > 320 Ilmu Politik |
Lembaga/Fakultas/Jurusan: | Fakultas Ushuluddin dan Filsafat > Ilmu Politik |
Depositing User: | Hijrana Bahar |
Date Deposited: | 28 Oct 2024 02:38 |
Last Modified: | 28 Oct 2024 02:38 |
URI: | http://repositori.uin-alauddin.ac.id/id/eprint/27823 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year